Tua-Tua Keladi, Ryuichi Kiyonari (36 Tahun) Comeback WSBK 2019 di Tim Honda, Terakhir Haga (2011)

BeritaBalap.com-Pelaga senior Ryuichi Kiyonari menjadi salah satu andalan tim pabrikan Honda yang menggandeng Moriwaki dalam balap superbike musim depan (WSBK 2019).

Yap, petarung Jepang yang sudah berusia 36 tahun ini akan comeback dalam kompetisi balap untuk pacuan yang diproduksi massal ini dengan team-mate, Leon Camier. Kiyonari ini boleh kita sebut dengan ungkapan : Tua-Tua Keladi, Makin Tua Makin Jadi. Jadi terbukti di usianya yang sudah 36 tahun namun prestasinya di balap Superbike dipastikan masih spesial.

Catatan penting, bahwa Kiyonari memenangkan Superbike Inggris (BSB) sebanyak 3 kali (2006-2007, 2010), sedangkan Leon Camier yang berumur 32 tahun cukup sekali saja (BSB 2009). Kiyonari juga pernah berpartisipasi dalam balap MotoGP (2003) dan pernah memenangkan Suzuka 8 Hours sebanyak 4 kali, juga seri superbike di tahun 2008 dan 2010.

koizumi

Termasuk dalam Superbike Jepang yang dilakoni sebelumnya. Catatan penting, bahwa petarung terakhir asal Jepang yang konsen di WSBK ialah Noriyuki Haga yang mundur tahun 2011. Jadi sudah 7 tahun tidak ada racer reguler Jepang di level superbike.

Sebagai perbandingan dengan pembalap lainnya dari Jepang, hanya Haga yang menonjol dengan 43 kemenangan di WSBK (1994-2011). Kiyonari yang banyak menang di Superbike Inggris (BSB) relatif sejajar dengan prestasi rider seperti Yukio Kagayama, Akira Yanagawa atau Makoto Tamada. BB1

Facebook Comments

You May Also Like