Wow…Crutchlow Sudah Pakai Mesin Terakhir (7), Padahal Masih 5 Seri MotoGP

BeritaBalap.com-Tim Honda, Yamaha dan Ducati hanya diperbolehkan menggunakan 7 mesin untuk satu musim kompetisi. Nah, petarung LCR Honda, Cal Crutchlow ternyata sudah memaka mesin ke-7 sejak seri Misano, Italia lalu. Jadi ini yang terakhir. Padahal masih tersisa 5 seri lagi MotoGP 2018 (Thailand, Jepang, Australia, Malaysia, Spanyol).

Padahal pula setiap putaran MotoGP menelan jarak tempuh 500-550 km. Dalam hal ini, sejak sesi latihan bebas. Yang menarik, bahwa kasus mesin terakhir ini jarang terjadi. Pernah, saat dialami Valentino Rossi di Aragon. Itu ketika The Doctor di tim Ducati (2012). Juga Pol Espargaro di KTM (2017) ketika seri Valencia.

Sehubungan Crutchlow memang disebut beberapa mesin masih segar karena hanya mengalami sekitar 5 sesi saja. Padahal biasanya menjalani 40 sesi sebelum mesin tersebut dipensiunkan. Logikanya, akan sangat berbahaya jika sudah menggunakan mesin terakhir. Butuh mesin pengganti jika yang dipakai mengalami trouble.

koizumi

Pertanyaannya, kenapa mesin ke-7 Crutchlow sudah disegel ? “Kadang-kadang Anda harus melakukan sesuatu yang berbeda dari biasanya, “ujar kepala kru Crutchlow, yaitu Christophe “Beefy” Bourguignon. Sekilas informasi saja, duet tim Repsol Honda, Marc Marquez ataupun Dani Pedrosa baru menggunakan mesin ke-5. Jadi masih ada dua mesin segar lagi.

Sedangkan Nakagami yang menggunakan mesin Honda RC213V versi 2017, sudah pakai mesin ke-6. Kalau Morbidelli dengan mesin 2017 sudah aplikasi mesin ke-5. Oh ya, satu mesin tim satelit diperbolehkan hingga jarak 2200 km, sedangkan Honda sendiri memiliki batasan 1600-2000 km. Sebagian besar memang menggunakan mesin ke-5 atau ke-6. Seperti pula Rossi, Vinales dan Zarco yang saat ini pakai mesin ke-6.

Oh ya (lagi), untuk rookie atau pendatang baru, diperbolehkan pakai 9 mesin dalam satu tahun kompetisi. Sama dengan tim dengan perlakuan khusus (konsesi) seperti Suzuki, KTM dan Aprilia boleh menggunakan 9 mesin. Bagi yang belum paham, konsesi diberikan bagi tim yang belum pernah podium di tahun sebelumnya.  BB1

Facebook Comments

You May Also Like