Wow… Dovizioso Cinta Berat Motokros Dunia, Ini Prediksinya Cairoli vs Herlings… !

BeritaBalap.com-Ternyata rider MotoGP tim Ducati, Andrea Dovizioso sangat menyukai balap motokros dunia. Disebut sangat suka, bukan hanya suka menonton. Tapi memang salah satu kandidat juara dunia, yaitu Antonio Cairoli adalah sahabatnya. Kan sama-sama Italia juga.

Nah, saat ini Cairoli bersaing ketat dengan jagoan muda, Jeffrey Herlings yang notabene sama-sama berada di tim Red Bull KTM Factory. Hampir di tiap seri, mereka yang dominan. Sementara ini, Herlings yang unggul dalam klasemen sementara. Cairoli memang sedang berupaya meraih juara dunia untuk ke-10 kalinya. Hal demikian yang kemudian ditanggapi Dovizioso.

Disebutnya bahwa FIM MXGP tahun ini menjadi berkah bagi penoton karena mendapat suguhan tontonan yang atraktif. “Perbedaan 23 poin tidak begitu penting dalam musim balap motokros yang panjang. Saat ini dan dari awal, Jeffrey sedikit lebih cepat daripada Tony. Itu menyebabkan situasi yang sulit. Biasanya, Tony adalah yang terbaik dalam mengendalikan pembalap lain dengan kecepatan dan kekuatan mentalnya. Tapi Jeffrey sedikit lebih cepat, yang membuatnya sulit untuk menghentikannya, “ujar Dovizioso yang diberitakan sedang melakukan negosiasi dengan tim Repsol Honda.

koizumi

“Kita semua tahu bahwa dalam motocross apapun bisa terjadi pada setiap balapan. Selama mereka belum menyentuh balapan terakhir, maka cerita belum berakhir. Saya sangat senang tentang itu, karena untuk penggemar motokros seperti saya itu adalah mimpi. Ini adalah Pertarungan nyata. Saya senang Jeffrey sedikit lebih cepat saat ini karena Tony sangat kuat dan tidak pernah menyerah. Kami akan melihat beberapa balapan yang sangat bagus, “tambah Dovizioso yang diinformasikan juga sedang menjalani perundingan yang rumit dengan Ducati sehubungan nilai kontraknya per-tahun.

Infonya, Dovi sempat latihan motokros di Milestone. Itu saat jeda antara MotoGP Argentina dan Austin, USA. “Aku punya dua setengah hari di Los Angeles dan memutuskan untuk mengendarai motor balap motokros selama dua hari, “tukas Dovizioso. BB1

Facebook Comments

You May Also Like