BeritaBalap.com-Pembalap belia potensial asal Muara Enim Sumatera Selatan, Kenzie Akbar Da Ninos, akrab disapa Abang Ijack dikabarkan sudah menjalani latihan selama 1 minggu di sekolah balap Mons54 Private.
Jadi setelah mengikuti seri pamungkas FIM MiniGP Malaysia di Sepang, langsung menuju Yogyakarta. Demikian informasi yang diterima langsung dari Nino Andrian, ayahanda Abang Ijack yang juga pelaku senior balap nasional. Abang Ijack sendiri akan dilatih terus hingga 2 minggu.
Anyway, Mons54 Private yang bermarkas di Wonosari Yogyakarta adalah adalah racing school yang terbukti banyak melahirkan pembalap berprestasi nasional dan internasional.
Mantapnya, Abang Ijack dilatih khusus Sudarmono, mantan pembalap nasional sekaligus pemilik Mons54 Private dan ayahanda dari salah satu racer terbaik nasional-internasional Veda Ega Pratama.
Abang Ijack yang berusia 11 tahun menjalani penggemblengan spesial ini dalam rangka persiapan mengikuti final World MiniGP 2024 di Valencia Spanyol. Menurut rencana, Abang Ijack akan berangkat ke Spanyol tanggal 8 November ini.
Demikian pasca mendapatkan tiket setelah juara umum kelas MiniGP GP-0 160 cc FIM MiniGP 2024 Indonesia. Banyak hal yang dipelajari di Mons54 Private, termasuk simulasi dengan trek yang handycap tikungannya didesain mirip lintasan Valencia.
“Jadi semangat anaknya untuk balap di Valencia sangat bagus. Cepat dalam beradaptasi. Secara skill balapnya sudah oke. Saya juga menambah ketenangannya agar tidak salah. Mengontrol emosi, terus dengan strategi bertarung dan bagaimana memanage ban agar lebih awet karena balap disana harus membuat ban tetap optimal. Boleh ngepush tetapi tidak dengan manuver yang berlebihan, jadi manajemen line harus benar-benar tepat, “ungkap Sudarmono yang mendampinginya langsung. BB1