Wow ! Marquez Sebut KTM Sebagai Pabrikan Nomor 2 Tapi Siap Jadi Nomor 1

BeritaBalap.com-Menarik pengakuan dari Marc Marquez (Repsol Honda) dalam sebuah acara diskusi “Sport and Talk-MotoGP Special” bersama dengan Pit Beirer selaku direktur motorsport KTM.

BACA (JUGA) : Apakah Betul Tim VR46 Akan Bergabung Yamaha ? Ini Jawaban Mengagetkan Rossi

Menurut juara dunia MotoGP 2019, memang saat ini KTM adalah pabrikan ke-2 dibawah Ducati. Maksudnya dalam konteks balap MotoGP. Namun akan menjadi nomor 1 dalam waktu dekat. Tidak lama lagi karena memang kerja keras yang mereka lakukan.

koizumi

Untuk posisi terdepan, pastinya Ducati yang memang sangat dominan saat ini. Kalau pabrikan Jepang (Honda dan Yamaha) masih tertinggal. Belum bisa kompetitif diantara raksasan Eropa (Ducati, KTM dan Aprilia).

BACA (JUGA) : Soal Isu Honda Akan Mundur MotoGP Karena Sering Kalah, Ini Jawaban Presiden HRC

“Bagaimanapun KTM telah berkembang. Karena ketika mereka memulai, mereka tertinggal jauh. Dan sekarang mereka adalah pabrikan nomor 2 di Kejuaraan Dunia. Tapi mereka akan menjadi nomor 1 lebih cepat dari yang diharapkan, “ujar Marc Marquez yang dilansir dari Speedweek.

“Dalam kompetisi seperti ini, ambisi adalah kuncinya dan jika kamu punya ambisi, maka kamu bisa melakukannya. Ambisi ada di KTM. Mereka membuat keputusan yang tepat dengan para teknisi, pembalap, dan tim. Saya pikir itu adalah hal yang hebat soal apa yang telah mereka lakukan, “tambah Marc Marquez. BB1 

Klasemen Sementara MotoGP : 

Facebook Comments

You May Also Like