Yamaha Sunday Race 2017-Sentul (15-16 Juli) : Jawara Motorprix Sumatera Irvansyah Lubis Ikut Tarung  

Beritabalap.com – Seri 2 Yamaha Sunday Race 2017 (YSR 2017) yang berlangsung akhir pekan ini (15-16 Juli) akan diikuti oleh M. Irvansyah Putra Lubis. Pembalap asal Medan itu bakal berkompetisi untuk tim Yamaha 549 Kaboci di kelas R15 Pro. M. Irvansyah Putra Lubis yang merupakan rider andalan Yamaha di Kejurnas Motoprix Region I siap bertarung dengan motor YZF-R15.

”Di seri ke-2 kali ini, tim kami ingin memberi peluang kepada pembalap Motoprix yang memiliki potensi bagus. Dari hasil diskusi dengan tim kami memilih M. Irvansyah Putra Lubis karena saya melihat memiliki potensi, prestasi yang cukup baik, serta memiliki attitude yang baik, “ungkap Acos Lalang, Chief Mekanik sekaligus Koordinator tim Yamaha 549 Kaboci.

Irvansyah yang beberapa kali juara seri Motorprix 2017 region Sumatera telah datang ke Sentul sejak hari Kamis (13 Juli 2017) dan melakukan set-up position & practice alias latihan. Termasuk lebih mematangkan racing-linenya.

koizumi

“Terima kasih untuk Yamaha & tim 549 Kaboci, yang sudah memberikan kesempatan untuk bisa mengikuti event balapan Yamaha Sunday Race yang cukup bergengsi, karena yang akan saya hadapi lawan-lawan yang sangat kuat dan senior. Saya akan berusaha sebaik-baiknya dan secepatnya untuk menemukan set-up motor yang baik untuk race nanti, ”tegas M. Irvansyah Putra Lubis yang lahir pada 23 Februari 1997. Pastinya seleksi rider terbaik  merupakan wujud apresiasi dari PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

“Irvansyah Putra Lubis adalah salah satu pembalap yang telah kami seleksi dari tim Yamaha yang ada di Motoprix Region I Sumatera. Irvansyah mendapat hasil podium terbaik sebanyak 3 kali untuk MP1 & MP2 selama 4 seri. Program ini akan kami lakukan sebagai skill-up untuk pembalap binaan Yamaha. Dan nantinya Irvansyah akan bergabung dengan tim Yamaha Kaboci dengan Richard Taroreh, “tegas Wahyu Rusmayadi, selaku koordinator tim Yamaha yang ada di seluruh region.

“Dari manajemen tim Yamaha Alfa Scorpii pastinya bangga pembalap dari daerah seperti Irvansyah dapat terseleksi bisa mengikuti balapan bergengsi Yamaha Sunday Race dan akan fight dengan pembalap-pembalap andalan Yamaha, “tukas Zainal Arifin, selaku Manager tim Yamaha Alfa Scorpii Medan. Kita lihat saja ya nanti hasilnya. Jangan lupa ikutin terus berita balap terlengkap di portal beritabalap.com ini. BB1

 

Facebook Comments

You May Also Like