Tom Vialle, Juara Bertahan MX2 Bangkit Di MXGP 2022 Argentina

BeritaBalap.com- Kroser andalan Red Bull KTM Factory Racing, Tom Viale, juara bertahan MX2 bangkit di MXGP 2022 Argentina (20/3) lalu. Kroser berusia 21 tahun ini kembali menunjukan tajinya dengan meraih kemenangan Grand Prix perdananya diputaran 3 MXGP 2022.

BACA JUGA : Yamaha Membayangi Kemenangan Honda Dan KTM, Berikut Hasil MXGP 2022 Argentina

Pada moto pertama, kroser asal Prancis ini harus puas menjadi runer up dan mengakui Jago Geerts (Yamaha) yang memenangkan balap. Namun, dimoto kedua Tom Viale menunjukan kecepatannya diatas KTM 250SX-F hingga mencapai kemenangan yang sensasional.

koizumi

“Akhir pekan yang menyenangkan dan saya benar-benar ingin memenangkan moto kedua itu, tetapi di luar sana sangat cepat dan sulit. Saya ingin melakukan operan dengan cepat dan saya harus tetap fokus,” beber Tom Vialle.

Atas hasil tersebut, Tom Vialle yang sebeumnya berada diperingkat 4 klasemen sementara, sekarang naik diurutan kedua dengan 111 poin. Terpaut 26 poin dengan sang pemuncak klasemen, Jago Geerts yang mengumpulkan 137 poin.

“Saya kembali ke kecepatan dan secara fisik saya kuat setelah persiapan musim dingin yang sulit. Musim sedang berjalan bagi saya sekarang. Kami memiliki 17 GP lagi di depan. Saya ingin berterima kasih kepada seluruh tim untuk pekerjaan di GP ini. Kami memiliki motor balap yang luar biasa,” pungkas Vialle. Edhot / Foto : MXGP

Facebook Comments

You May Also Like