Gerry Salim Naik KTM RC250R Ikut Red Bull MotoGP Rookies ? Masih Daftar Sementara !

BeritaBalap.com-Informasi dari website www.rookiescup.redbull.com memang ada nama pebalap tanah air, Gerry Salim yang siap bertarung dalam seri Red Bull MotoGP Rookies Cup 2018. Menjadi aneh karena ini gelaran pembinaan muda yang disupport pabrikan KTM. Pacuannya juga KTM RC250R.

Pada bagian lain, Gerry Salim yang notabene berasal dari Surabaya dan merupakan jawara AP250 (ARRC 2017) adalah petarung binaan pabrikan Honda, Astra Honda Motor (AHM). Apakah Honda tidak mempermasalahkan bahwa salah satu racernya, Gerry Salim yang sellama ini mengusung Astra Honda Racing Team (AHRT) adalah binaan KTM juga ? Jadi tidak murni Honda. Ini yang butuh konfirmasi resmi dan pastinya tunggu jadual resmi juga.

Terlebih memang yang ditampilkan dalam website adalah daftar provisional alias sementara. Sekilas informasi saja, Red Bull MotoGP Rookies Cup adalah kompetisi yang biasanya menjadi jenjang menuju MotoGP. Banyak pebalap dunia yang merupakan alumni Red Bull MotoGP Rookies Cup. Seperti Johann Zarco, Joan Mir, Brad Binder dan masih banyak lagi.

koizumi

Namun memang sebagian besar yang bertarung di Red Bull MotoGP Rookies Cup adalah tahapan sebelum ke FIM CEV Moto3 ataupun FIM CEV Moto2. Itu tradisi yang banyak terjadi. Konteks tersebut yang menjadi pertanyaan kritis, kenapa Gerry tidak langsung ke FIM CEV Moto3 ataupun FIM CEV Moto2 karena faktor usianya yang sudah jelang 21 tahun.

Kita tunggu saja ya pengumuman resmi dari pabrikan Astra Honda Motor (AHM) yang akan dilakukan bersamaan dengan kedatangan duet pebalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Dani Pedrosa. Oh ya, jadual pengujian Red Bull MotoGP Rookies Cup 2018 sendiri akan dihelat pada 3-6 April nanti di Sirkuit Jerez, Spanyol. Itu sebelum seri perdana di trek yang sama pada 5-6 Mei. BB1 

Daftar Rider Sementara Red Bull MotoGP Rookies Cup :

3 Pasquale Alfano ITA
5 Simon Jespersen DEN
6 Ryusei Yamanaka JPN
7 Barry Baltus BEL
11 Dan Jones GBR
12 Filip Salač CZE
19 Sasha De Vits BEL
22 Peetu Paavilainen FIN
24 Xavier Artigas ESP
28 Adrián Carrasco ESP
29 Billy Van Eerde AUS
30 Max Cook GBR
31 Gerry Salim INA
40 Sean Kelly USA
43 Steward Garcia COL
44 Nicolás Hernández COL
50 Jason Dupasquier SUI
53 Deniz Öncü TUR
61 Can Öncü TUR
62 Aidan Liebenberg RSA
66 Adrián Huertas ESP
83 Meikon Kawakami BRA
88 Matteo Patacca ITA
92 Yuki Kunii JPN
99 Carlos Tatay ESP

Facebook Comments

You May Also Like