Jarak Trek Hanya 20 Menit Dari Rumah, Motivasi Kuat Pecco Raih Podium Jawara Beruntun Ke-4 Kalinya

BeritaBalap.com-Francesco Bagnaia ‘Pecco’ (Ducati Lenovo) begitu termotivasi untuk dapat meraih kembali podium juara dalam seri ke-14 MotoGP Misano Italia, akhir pekan ini (3-4 September).

BACA (JUGA) : Aleix Espargaro Respon Pernyataan Quartararo Yang Sebut Pecco Lebih Bahaya Darinya

Tentu saja, ada keinginan kuat untuk mempertahankan podium terbaik yang sudah diraih murid VR46 ini dalam 3 seri sebelumnya (Austria, Inggris dan Assen).

koizumi

Runner-up MotoGP 2021 ini menegaskan bahwa dorongan psikologis hadir karena punya banyak kenangan di Misano, terlebih dengan jarak rumahnya dan trek yang disebut hanya sekira 20 menit saja. Termasuk merebut podium juara musim 2021 lalu di Misano, kemudian diikuti Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dan Enea Bastianini (Gresini Racing).

BACA (JUGA) : Quartararo Akui Terpaksa Ngotot Dan Hampir Jatuh Karena M1 Kalah Akselerasi Dan Top Speed

“Saya sangat senang bisa kembali ke Misano akhir pekan ini. Saya tinggal 20 menit dari sirkuit dan bagi saya itu adalah trek yang sangat istimewa. Saya memiliki begitu banyak kenangan indah disini, jadi ini pasti akan menjadi akhir pekan yang menyenangkan ! Selain itu, pasti akan ada banyak penggemar Ducati di tribun sehingga suasananya akan menarik sekali, ”ucap Pecco yang dilansir dari PaddockGP.

BACA (JUGA) : Penting Diketahui ! Ini Jadual MotoGP Misano Minggu Ini (Dalam WIB)

“Saya kembali ke Misano setelah memenangkan 3 balapan terakhir dan tahun lalu saya juga finis pertama di balap San Marino dan Rimini Riviera, jadi ekspektasinya pasti tinggi. Namun, kami tidak boleh kehilangan konsentrasi. tujuannya adalah untuk mendapatkan hasil terbaik seperti biasa untuk menambah poin penting lainnya buat klasemen sementara, ”tambah Pecco. BB1

Klasemen Sementara MotoGP : 

Facebook Comments

You May Also Like