Juri FIM di Asia Road Race Eddy Saputra Berharap Ada Regenerasi, Wajib Lewat Jalur Resmi IMI !

BeritaBalap.com-Ada catatan penting yang diberikan Haji Eddy Saputra yang notabene banyak memberikan ide berani kritis sekaligus lanjut langkah realisasi sehubungan kebaikan dunia balap nasional sekaligus internasional.

BACA (JUGA) : Kerja Keras Saat Dicut 1000 RPM ? Ibnu Sambodo Sebut Finish Ke-6 AM Fadly Di Race 1 AP250 Sepang Terbaik

Kali ini kita berbicara tentang eksistensinya sebagai steward atau juri dibawah naungan FIM dalam gelaran Asia Road Racing Championship 2022 (ARRC 2022).

koizumi

Kebetulan penulis bertemu dengan pengurus teras PP IMI ini dalam seri ke-4 ARRC 2022 di Sepang International Circuit Malaysia (8-9 Oktober). Beliau sellau hadir dalam setiap putaran. Wajib hukumnya. Nah, harapan kedepannya adalah proses regenerasi untuk juri FIM. Maksudnya yang muda-muda untuk berani tampil menggantikan dirinya.

BACA (JUGA) : Adu Top Speed Sebelum Finish SS600 ARRC Sepang, Andi Farid Unggul Tipis 0,001 Detik

“Sudah saatnya kedepan yang muda-muda dari negara kita untuk tampil sebagau juri di balap ARRC ini. Jadi tidak hanya terlibat saat gelaran internasional tersebut hadir di negara kita tetapi menjalani semua seri balapan internasional di luar Indonesia, “terang Haji Eddy Saputra yang pernah memiliki tim balap di kelas AP250 dan Supersports 600 (SS600) balap nasional ataupun ARRC.

Saat bersama Erol NHK (kiri-topi) dan mekanik Leon Chandra dalam rangkaian seri ke-4 ARRC 2022 Sepang

Namun ada satu catatan penting lain yang ditegaskan oleh Haji Eddy Saputra. Bahwa yang nantinya menjadi juri FIM harus melalui IMI (Ikatan Motor Indonesia) sebagai induk olahraga bermotor. Jangan lewat pribadi ! Kita harus lewat jalur resmi dan prosedural.

“Saya pikir kita punya beberapa orang yang potensial namun memang perlu digairahkan ditambah lagi. Misal dengan mengikuti seminar mendapat lisensi FIM dan lain-lain. Intinya harus berani maju dan saya siap mensupport dan membantunya. Dalam hal IMI, prosesnya wajib lewat IMI, “tambah Haji Eddy Saputra yang juga owner dari Iceberg di kawasan Cikini Jakarta Pusat. BB1

Facebook Comments

You May Also Like