BeritaBalap.com-Tim Monster Energy Yamaha akan melakukan launching atau presentasi tim yang perdana. Maksudnya untuk kompetisi MotoGP 2023. Secara formasi, tentu saja tidak ada perubahan. Duet Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli mengisi skuad tim yang dikomandoi Lin Jarvis sebagai direktur pelaksana Yamaha Motor Racing.
BACA (JUGA) : Bos Besar Aprilia Inginkan Pembalap Asal Italia, Ini Kebanggaan Tersendiri, Siapa ?
Livery pacuan M1 dan juga wearpack pembalap tim Monster Energy Yamaha Team akan diperkenalkan tanggal 17 Januari nanti. Tentu saja, adalah menarik untuk melihat penampilan terbaru Quartararo dan Morbidelli bersama motornya.
Dalam hitungan sekira 4 hari (21 Januari), akan dilanjutkan dengan pengenalan tim Gresini Racing yang tahun 2023 akan dibekali pacuan Ducati GP22. Dalam hal ini dengan formasi pembalap anyar Alex Marquez dengan penghuni lama Fabio Di Giannantonio.
BACA (JUGA) : Ducati Akan Tetap Dominan Di MotoGP Dalam 4-5 Tahun Kedepan ?
Acara terus berlanjut dengan launching tim Ducati Lenovo, kemudian Pramac Racing, KTM dan seterusnya. Jadual lengkapnya ada dibawah ini ya. BB1
Jadual Presentasi Tim MotoGP 2023 :
Monster Energy Yamaha : 17 Januari
Gresini Racing : 21 Januari
Ducati Lenovo Team : 23 Januari
Pramac Racing : 25 Januari
KTM Factory Racing : 26 Januari
Repsol Honda Team : 25 Februari
Tech3 Gas Gas Factory Racing : 4 Maret
RNF Aprilia Team : 16 Maret
Aprilia Racing : To Be Confirmed (TBC)
LCR Honda : TBC
Mooney VR46 Racing Team : TBC
View this post on Instagram