Percuma Raih Juara Dunia Moto2 ! Remy Gardner Ungkit Kekesalannya Hanya Setahun di MotoGP

BeritaBalap.com-Remy Gardner mengungkit apa yang membuatnya kesal ketika hanya 1 tahun saja ikut balap MotoGP (2022). Itu di tim Tech3 KTM sebagai rookie atau pendatang baru. Tidak ada kesempatan di tahun kedua. Dia harus terdepak alias disingkirkan.

BACA (JUGA) : Ducati, KTM Dan Aprilia Protes Pabrikan Jepang Yang Usul Tidak Boleh Liputan Media Di Tes Sepang

Padahal ia sudah menjadi juara dunia Moto2 musim 2021 dan pastinya membesarkan image KTM yang dibelanya. Kondisi demikian yang sangat menyakitkan hatinya. Gelar jawara dunia Moto2 yang diperjuangkan dan diraihnya menjadi tidak berguna. Kurang dihargai.

koizumi

“Mereka menghancurkan hati saya. Rupanya tidak ada pertimbangan untuk gelar juara dunia yang saya bawakan untuk mereka,  ”tegas Remy Gardner yang musim 2023 ini pada akhirnya menjalani balap superbike (WorldSBK) dengan tim GYTR GRT Yamaha.

BACA (JUGA) : Jepang Makin Ketinggalan ? Dall’Igna Pastikan Tenaga Ducati GP23 Lebih Besar

“Tahun lalu, bagaimanapun, saya tidak memiliki keraguan tentang diri saya sendiri. Saya merasa tidak enak, itu sudah pasti. Hidup tidak menyenangkan dan saya sangat sedih dengan cara saya diperlakukan. Tapi saya tidak pernah meragukan kemampuan saya untuk berkendara dengan cepat, saya tahu saya bisa, “tambah Remy Gardner yang berusia 24 tahun.

Lebih lanjut, Remy Garder mengungkapkan kondisi yang dihadapinya. Dalam hal ini, sehubungan perfoma motor KTM RC-16 yang dianggapnya tidak kompetitif. Makanya diklaim memiliki hasil yang berbeda dengan rookie lain yang menunggangi Ducati. Maksudnya, Marco Bezzecchi.

BACA (JUGA) : Wow, Miguel Oliveira Sebut Kepindahannya Dari KTM Ke Aprilia Karena Ingin Juara Dunia

“Akan berbeda dengan motor yang berbeda. Mari kita ambil contoh Bezzecchi, yang selalu saya kalahkan di Moto2. Dan di MotoGP, saya bahkan tidak mendekatinya. Dia berada di podium dan di baris pertama. Jika saya duduk di atas Ducati, itu akan sangat berbeda. Saya membutuhkan motor yang berbeda dan lebih kompetitif, ”tukas Remy Gardner. BB1

 

 

Facebook Comments

You May Also Like