BeritaBalap.com-Resmi sudah kalau pembalap asal Spanyol Alex Marquez kembali bergabung dengan Tim Gresini Racing untuk musim depan (2024). Kontraknya berlanjut karena memang prestasinya oke. Terlebih di tahun pertama diatas pacuan Ducati (GP22).
BACA (JUGA) : Apa Jawaban Honda Soal Johann Zarco Yang Siap Gabung Tim LCR 2024 ?
“Saya senang kita terus bersama. Saya selalu menjelaskan kepada tim bahwa saya menginginkannya dan ketika semuanya berjalan lancar, maka lebih mudah untuk memahami satu sama lain, “ucap Alex Marquez yang memenangkan Sprint Race MotoGP Silverstone Inggris.
“Melanjutkan bersama musim depan sangat penting untuk terus membuat kemajuan pada motor ini, dan saya tahu semuanya lebih mudah dengan tim ini. Saya terutama ingin berterima kasih kepada Nadia dan seluruh tim yang membuat saya merasa betah sejak saat pertama. Kami akan terus berkembang dan terus memberikan kejutan, ”tambah Alex Marquez yang berusia 27 tahun.
Pada sisi lain, bos tim Gresini Racing Nadia Padovani mengakui kehabatan Alex Marquez di tahun pertamanya. Mampu meraih prestasi signifikan ketika masih dalam proses adaptasi karena memang relatif lama diatas Honda RC213V (2020-2022).
“Pertama-tama, Alex adalah orang yang luar biasa yang dengan senang hati kami sambut ke dalam keluarga Gresini. Hasil yang berbicara dan melanjutkannya adalah langkah alami untuk terus meningkatkan standar. Di tahun pertamanya bersama Ducati, dia telah merayakan satu kemenangan, satu podium, dan satu pole position, membuktikan bahwa dia bisa bersaing dengan yang terbaik. Sekarang kami akan bekerja sama menuju kesinambungan musim depan, “tukas Nadia Padovani selaku pemilik tim. BB1