BeritaBalap.com-Seperti biasa, kita telisik hal yang berbeda. Ini soal hasil race awal (1) kelas rookie (MP3) dari putaran pertama Kejurnas MotoPrix 2024 di trek Grey Mang Subang Jawa Barat, Sabtu (18 Mei).
BACA (JUGA) : Hasil Race 1 Kelas Utama Kejurnas Motoprix 2024 Subang
Bahwa podium 1-2 dari race 1 rookie (MP3) dihasilkan 2 tim berbeda tetapi satu mekanik yang samimawon alias sama saja. Maksudnya untuk Davino Britani (Honda BKJU Gordon Mulfihasanah Pride) dan Ziven Rosul (Honda Yukido Race Team Gordon Pride RCB Proliner UMA NHK Navarro Jasti Putra).
Bahwa mereka ini sama-sama dikawal oleh mekanik Suhartanto, akrab disapa Kupret dari bengkel Pride. Oh begitu ya. Pantas kebahagiaan keduanya terlihat pada dua kru yang berbeda baju tetapi berbaur dalam kegembiraan rasa yang sama dan komunitas yang sama pula. Jangan-jangan manajer timnya juga sama. He he he he..
Yang pasti, Kupret ini adalah salah satu mekanik yang disupport RCB, UMA Racing dan Proliner. Semua pacuan GTR dari kedua tim tersebut menggunakan ketiga merek tersebut. Itu mulai kaki-kaki, pengereman, knalpot hingga jeroan mesin. “Kalau untuk Knalpot Proliner, saya ikut mengembangkan dan ini dibuat sesuai kebutuhan mesin dan karakter pembalap, “tukas Kupret.
Ternyata pula, best-time mereka beda-beda tipis. Davino catat 57,530 detik di lap ke-2, sedangkan Ziven Rosil 57,521 detik, juga pada lap kedua. Itu hanya berbeda 0,009 detik. Keren euy..
Yang pasti pula, kemenangan ini menjadi kebahagiaan tersendiri bagi Haji Dedi yang hadir langsung bersama putera tercinta. Bahkan puteranya naik keatas podium sebagai perwakilan manajer tim Honda BKJU. Itu fotonya diatas berita ini. BB1