Pecco Bagnaia Tiba di Sepang Dengan Semangat Tinggi Setelah Hasil Positif di MotoGP Thailand

BeritaBalap.com- Rider andalan Lenovo Ducati, Francesco ‘Pecco” Bagnaia tiba di Sepang dengan semangat menggebu dan motivasi yang tinggi setelah mencetak hasil positif di MotoGP Thailand. Performa Ducati di Buriram tak hanya mendominasi, tetapi juga menyuguhkan tontonan seru yang memanaskan persaingan menuju gelar juara dunia MotoGP 2024.

Pada Sprint Race hari Sabtu (26/10), Bagnaia meraih podium ketiga, sementara rekan setimnya, Enea Bastianini, berhasil merebut kemenangan dan Jorge Martin finis kedua. Di balapan utama hari Minggu (27/10), giliran Pecco yang tampil luar biasa dengan menaklukkan lintasan basah, mengamankan posisi pertama dan mengklaim kemenangan penting di Buriram.

BACA JUGA : Andrea Iannone Resmi Kembali ke MotoGP Malaysia 2024 Bersama Tim Valentino Rossi

koizumi

Dengan dua seri tersisa di kalender MotoGP 2024, Sepang menjadi titik krusial dalam perebutan gelar juara dunia. Kini, Pecco hanya terpaut 17 poin dari pemimpin klasemen, Jorge Martín dan kemenangan di Buriram semakin meningkatkan rasa percaya dirinya, terutama karena ini adalah kali pertama ia meraih kemenangan di lintasan basah.

“Saya belum pernah memenangkan balapan dalam kondisi basah, jadi kemenangan Minggu lalu terasa sangat spesial. Ini juga menjadi modal penting mengingat cuaca yang tak menentu di Sepang. Ini adalah trek di mana kami selalu cepat dalam beberapa tahun terakhir, tetapi rival kami juga sangat kompetitif,” ujar Pecco.

BACA JUGA : Perang Sponsor Martin Vs Pecco ! Lenovo dan Monster Energy Tidak Terima Jika Kalah Dari Tim Satelit ?

Dengan ketatnya persaingan yang tersisa, setiap poin dan setiap sesi di MotoGP Malaysia 2024 (1-3/11) akhir pekan ini akan menentukan nasib gelar juara dunia. “Sekarang penting untuk tetap fokus dan memberikan hasil maksimal di setiap sesi,” pungkas Pecco. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like