Beritabalap- Sesuai prediksi beritabalap.com , sehubungan dengan formasi divisi drag bike Tim Gakudahudah Motorsport untuk musim balap 2025.
Baca (Juga) : Bocorkan Line Up 2025 Tim Gakudahudah Motorsport Kunci 4 Joki, Siapa Nih ?

Jadi, statusnya sudah deal alias resmi ya. Deby AP dipasangkan bersama Rony Caplin untuk gedor segmen seeded [Open] , lalu ada Ilham Locco yang siap kasih kejutan dengan Aang Pratama pada kasta Pemula .
Formasi ini jelas jadi notice kuat bagi tim – tim paket lengkap . Siapa ? yang jelas squad yang mengusung 4 joki , kalian bisa tebak sendiri he he he . Menegaskan dari berita sebelumnya, bahwa untuk musim balap 2025 , proyeksi 4T dari squad milik bos Deny ini , mutlak di back up oleh The Strokes55 Racing Solo .
Baca (Juga): 2025 Full Armada ! Proyeksi 4T Gakudahudah Motorsport Digarap Khusus Oleh Bima Aditya

Kemudian untuk segmentasi 2T (201m) nya dipegang Setyoko Penceng PRK Klaten. Serta kolaborasi asyik bersama tim Pilotter asal Jawa Timur milik bos Ilham untuk sektor 2T 402 M nya . Wih wih wih
“Harap kami , dari tim Gakudahudah Motorsport, semoga dengan formasi baru penampilan tim bisa lebih perform . Realistis saja , semoga apa yang menjadi target tim bisa tercapai , pokoke gaspol semangat.” Jelas Aji Pancar
“Terimakasih kepada bos yang sudah menaruh percaya kepada kami , semoga kami bisa kasih yang terbaik di musim ini.” Tanda Roni Caplin diamini 3 rekanya
So, goodluck yaaa . L1H