Reli Dakar 2019 (Motor) : Joan Barreda Hantar Honda Terbaik di Stage 1 (331 Km)

BeritaBalap.com-Pebalap tim Monster Energy Honda Team 2019, Joan Barreda Bort menjadi yang tercepat dalam reli Dakar 2019 kategori motor. Dalam konteks ini, petarung asal Spanyol usia 35 tahun tersebut menjadi yang terbaik di stage 1 dengan total jarak 331 km. Rutenya dari Lima ke Pisco. Jadi ini ada di wilayah Peru, Amerika Latin.

Adapun reli Dakar 2019 akan menjalani 10 stage dengan jarak lebih dari 5000 km. So, perjalanan masih sangat panjang. Anyway, pasukan Honda memang ingin mematahkan dominasi KTM dalam beberapa tahun belakangan. Terbukti nyata, pihak HRC turun langsung untuk meriset dan mengupgrade perfoma pacuan Honda CRF450 Rally.

BACA (JUGA) : Reli Dakar 2019 (Mobil) : Toyota Unggul Atas Mini, Al-Attiyah Terbaik Di Stage 1

koizumi

Tiga gacoan Red Bull KTM Factory Team sendiri ada di posisi 5,6 dan 7. Jawara Reli Dakar 2018, Matthias Walkner harus puas di urutan ke-7, sedangkan Sam Sunderland sebagai juara reli Dakar 2017 ada di posisi ke-5. Toby Price yang juga andalan KTM dan terbaik di Reli Dalkar 2016 finish ke-6 pada stage 1.

Untuk stage 2 berjarak tempuh lebih jauh, yaitu 533 km. Ini dari Pisco ke San Juan de Marcona. Inipun masih di negara Peru. Berikut dibawah ini adalah hasil stage 1. Dalam hal ini, diambil 20 pemenang dari ratusan peserta yang ambil bagian. BB1 (Ket FOTO : Dakar.com)

Hasil 20 Besar Stage 1 Reli Dakar 2019 (Motor) : 

 

Facebook Comments

You May Also Like