BeritaBalap.com-Valentino Rossi menyebut bahwa muridnya, Franco Morbidelli akan menjadi kekuatan tersendiri dalam MotoGP 2019. Demikian setelah racer usia 23 tahun tersebut pindah ke pacuan Yamaha dan mendapat dukungan penuh di tim Petronas SRT Yamaha. Morbidelli akan menjadi ancaman serius baginya ataupun Maverick Vinales.
“Dia mengesankan pada debut Yamahanya, karena dia langsung sangat kuat. Jadi tahun depan dia akan menjadi masalah bagi kami. Franco sangat menyukai Yamaha, karena ini adalah motor yang sangat murah hati yang memberi anda umpan balik yang baik. Ini adalah motor yang merupakan teman pembalap, “tutur Rossi.
“Motor ini sangat halus dan untuk menjadi cepat, saya pikir anda harus lebih halus dan mencoba menjalaninya seperti aliran. Inilah yang sedang saya coba lakukan saat ini, “tambah Rossi. Faktanya memang Morbidelli dapat berada di barisan depan ke-5 dan ke-6 dalam pengujian yang dilakukan di Valencia dan Jerez.
BACA (JUGA) : Morbidelli Akui Incar Kursi Tim Pabrikan Yamaha, Gantikan Rossi 2021 ?
Morbidelli juga menyebut motor Yamaha M1 tidak terlalu menguras fisik. Alhasil, dapat dioptimalkan di bagian lain. “Tentu saja, Yamaha membantu anda mempertahankan intensitas dan menjaga ritme balap. Segi fisiknya memang lebih ringan daripada Honda, sehingga memungkinkan pembalap memiliki sedikit lebih banyak margin dan dapat fokus pada aspek lain, “beber Morbidelli yang musim 2018 meraih predikat rookie terbaik.
“Setiap kali saya pergi dengan motor ini, saya belajar dan saya lebih mengerti. Lagi pula, ini hanya hari keempat saya di motor ini. Saya butuh lebih banyak waktu untuk memahaminya dan menyederhanakan paket dengan benar ketika saatnya untuk mempertajam waktu, saya perlu waktu lebih banyak, “tambah Morbidelli. BB1