BeritaBalap.com-Wow… tinggal dalam hitungan hari saja, akan dihelat seri pertama Asia Road Racing Championship 2019 di Sirkuit Sepang Malaysia, (9-10 Maret). Yang menarik ialah kehadiran kelas baru Superbike Asia 1000 cc, identik disebut ASB1000.
Yap, ini kelas puncak dalam ARRC 2019. Tercatat sementara 13 starter yang siap bersaing dalam ASB1000. Indonesia hanya mewakilkan satu ridernya, yaitu Ahmad Yudhistira yang bergabung di tim Malaysia, Victor Racing dan siap dengan pacuan Yamaha YZF-R1.
Jika mencermati pacuan-pacuan yang dipakai, maka pengguna YZF-R1 mendominasi. Ada 6 rider dari tim Yamaha Thailand. Yamaha Asean dan Victor Racing. Juga ada pembesut Honda CBR1000RR SP2, BMW S1000RR dan Kawasaki ZX-10RR.
Tidak kalah menarik, ikut serta pula penunggang Ducati V4R. Ini motor baru di superbike dunia (WSBK 2019) yang beberapa waktu lalu dominan dalam seri perdana WSBK 2019 Australia. Bautista jawara dan meninggalkan jauh lawan-lawannya dalam 2 race yang tersaji.
Nah, di ASB1000 (ARRC 2019), Ducati V4R bermesin 4 silinder dipakai tim asal Filipina, Access Plus Racing Ducati Phillipines Essenza. Apakah juga akan dominan dalam ARRC 2019 Malaysia ? Kita tunggu saja ya hasilnya pada akhir pekan ini. BB1
Daftar Pembalap yang Ikut ASB1000 (ARRC 2019 Malaysia) :