MotoGP Lebih Baik Dibanding Formula One (F1), Ini Alasan Logis Bos Dorna

BeritaBalap.com-Balap MotoGP diklaim lebih baik dibanding Formula One (F1). MotoGP lebih menegangkan. Sedap ditonton. Saling overtake alias saling libas diantara pembalap kerap terjadi. Berbeda denganF1 yang notabene musim 2018 lalu didominasi Lewis Hamilton (Mercedes). Disamping itu, banyak lagi hal lain yang diungkap Carmelo Ezpeleta, bos Dorna selaku penyelenggara MotoGP hingga menegaskan bahwa MotoGP lebih baik dibanding Formula One (F1).

“Perjanjian komersial kami menguntungkan Dorna dan tim. Sistem kami berbeda dari apa yang dilakukan di F1, karena kami memberikan lebih banyak uang untuk tim pribadi daripada tim pabrikan, “terang Carmelo Ezpeleta yang berkebangsaan Spanyol.

“Pabrikan Honda, Ducati, Yamaha dan KTM menerima kontribusi ekonomi terkait dengan kondisi yang diperlukan. Mereka memiliki hak untuk mendapatkan dukungan keuangan jika mereka memutuskan untuk menyediakan motor untuk tim satelit. Misalnya Ducati dengan tim satelit Pramac. Kami telah menemukan solusi untuk memungkinkan tim satelit bersaing, “tambah Carmelo Ezpeleta.

koizumi

Pada bagian lain, Ezpeleta menyebut bahwa MotoGP adalah pentas motor terbaik di dunia. Juga menyatukan pembalap terbaik. MotoGP sebagai sarana untuk mengekspresikan bakat mereka.

“Mari kita mulai dari prinsip bahwa kita pertama-tama adalah olahraga dan kita berpikir bahwa elemen yang paling penting adalah manusia. MotoGP adalah pameran motor terbaik di dunia karena menyatukan para rider terbaik. Tujuan kami adalah memberi mereka sebuah media yang menjamin untuk mengekspresikan bakat. Jika MotoGP menarik, itu juga karena ini, “tukas Carmelo Ezpeleta yang bermarkas di Madrid Spanyol. BB1  

Facebook Comments

You May Also Like