BeritaBalap.com-Seri ke-5 balap MotoGP 2019 akan dihelat di Le Mans, Perancis, akhir pekan ini (17-19 Mei). Yang menarik, bahwa dua pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Jorge Lorenzo ataupun 2 petarung tim satelitnya (LCR Honda), Cal Crutchlow dan Takaaki Nakagami dihadapkan pada tantangan spesial.
Apa itu ? Yaitu meraih kemenangan ke-300 Honda di kelas utama (MotoGP/GP500). Kemenangan pertama Honda sendiri diraih Jim Redman pada tahun 1966. Pastinya, podium juara Jerez menjadi modal kuat Marc Marquez untuk kembali meraih yang terbaik. Namun Marquez menyebut bahwa kondisi cuaca Le Mans tidak dapat diprediksi.
“Le Mans bisa menjadi kejuaran yang sulit, terutama karena cuaca, jadi kami harus bersiap untuk semua kondisi. Tahun lalu saya bisa menang di sana, tetapi lawan selalu kuat, “tutur Marc Marquez yang saat ini memimpin klasemen sementara MotoGP 2019. Namun itu hanya berjarak 1 poin dengan Alex Rins (Suzuki) dan 3 nilai dengan Andrea Dovizioso (Ducati).
BACA (JUGA) : Jadual Lengkap MotoGP, Moto2 & Moto3 Le Mans (Jumat-Minggu, Dalam WIB)
Awas, jangan disepelekan juga Jorge Lorenzo. Doi pernah sukses meraih 6 podium juara di Le Mans saat masih bersama Yamaha. Jadi Lorenzo justru punya rekor lebih baik dari Marquez.
“Kami memiliki akhir pekan yang sangat kuat di Jerez dan tes yang bermanfaat, tetapi itulah balapan MotoGP dan kami harus tetap bekerja. Prancis telah melakukan hal-hal baik di masa lalu, tetapi kita harus melihat bagaimana cara kerja pada akhir pekan ini, “tukas Jorge Lorenzo yang baru meraih 6 poin dan saat ini ada di urutan ke-14 dalam klasemen sementara MotoGP 2019.BB1
Klasemen Sementara MotoGP 2019 :