WSBK 2017 Jerman (FP2) : Milik Duet Kawasaki, Lanjut Duet Ducati !

Beritabalap.com-Pebalap Kawasaki Racing Team (KRT), Tom Sykes mempertajam catatan waktunya dalam sesi latihan bebas 2 (FP2) hajatan balap superbike (WSBK 2017) di Sirkuit Lausitzring, Jerman yang notabene memiliki panjang 4,265 km.

Tom Sykes yang membesut ZX-10RR mengukir waktu 1 menit 37,172 detik. Itu lebih baik dari sebelumnya (FP1) yang mencetak waktu 1 menit 17,337 detik. Hasil FP2 kembali membuktikan dominasi duet KRT, Tom Sykes dan Jonathan Rea, juga duet Aruba.it Racing yang juga pasukan pabrikan Ducati, yaitu Chaz Davies dan Marco Melandri.

Melandri bahkan ada di urutan ke-3. Boleh jadi petarung asal Italia menjadi lebih semangat karena beberapa hari lalu mendapat perpanjangan kontrak dari Ducati untuk WSBK 2018.  Kan jadi adem-ayem dan bermain-lepas.

koizumi

Pada sisi lain dan pernah diutarakan portal beritabalap.com yang paling lengkap bicara berita balap, bahwa Tom Sykes punya motivasi kuat untuk meraih podium juara karena pada Sabtu ini (19 Agust) adalah hari ulang tahunnya yang ke-32. Race pertama WSBK 2017 Jerman akan berlangsung nanti sore waktu sana. BB1

Facebook Comments

You May Also Like