GDS Dragbike 2017, Seri 2-Klaten (20/8) : Ninja TU Ice Racing, Jurus Jenglot Ilmu Rahasia !

Beritabalap.com-GDS Dragbike seri 2, akhir pekan ini (20 Agustus) bakal seru di pertarungan Sport 2T 155 cc TU atau identik dengan nama Ninja TU. Eko Chodox (Semarang) dengan Ninja TU korekan Setyoko alias Penceng (PRK) mengabarkan hadir di sirkuit Gantiwarno Drag Strip (GDS) Klaten, Jateng. Wow…

Ari ‘V-Reinz’ Setyawan kliker Ninja TU V-Reinz Bali Queen pun menginfokan ikut tarung, meski hanya dengan satu petarung Dicky GA (Temanggung). Wow (lagi) ! Soal ini lantaran Bayu Ucil (Purwodadi) dan Alvan Cebonk (Nganjuk) main di event lain, ”Cebonk main di Cicangkal, Ucil tarung di Batam,”kata Ari dari markasnya di Magelang, Jateng. Duel Ninja TU PRK Vs V-Reinz kali ini jadi partai ulangan di event Rembang, Jateng minggu lalu (13/8). Keduanya, sama-sama cetak dan selisih tipis di 6,9 detik.

Nah, duel Ninja TU itu bakal diganggu oleh Ninja TU milik Ice Racing dengan joki andalan Febri Jenglot (Kebumen). Jenglot yang masih pemula bisa jadi ancaman serius. Pasalnya, Ninja TU pacuannya udah konsisten 7,0 detik setting di GDS.

koizumi

Itu catatan yang patut diwaspadai, ”Ya, kalo udah konsisten di time segitu, tinggal eksekusi joki dan keberuntungan. Power bawahnya udah enak, tinggal cari atasnya dikit,”wanti Jenglot yang justru masih merahasiakan kiliker Ninja TU pacuannya. Wah, pakai rahasia segala nih !

Awas ancaman Ninja TU tim Ice Racing dengan joki Febri Jenglot

Oke deh, yang penting hasilnya nanti nggak pakai rahasia, karena portal ini siap melaporkan langsung di event garapan Agung Setyawan itu. Kan kaki-kaki portal ini terlengkap di daerah. Ingat ya, hanya di beritabalap.com yang paling lengkap bicara berita balap ! Bukan yang lain yang cuma jadi follower alias curi-curi data alias ikutin topik. Pastinya, tidak pakai Wkwkwkwk.. .! Karena ini serius dan betul-betul fakta. One’s

Facebook Comments

You May Also Like