TDR Technology Center Dilengkapi Alat Pengukur Suhu Yang Bisa Cek Sendiri Di Depan Kamera

BeritaBalap.com-Salah satu alat untuk mendeteksi penyebaran Virus Covid-19 adalah alat pengukur suhu. Perangkat ini sangat penting dan butuh keakuratan untuk mengerti berapa suhu tubuh seseorang.

Mengingat suhu tubuh yang lebih dari 38,5 derajat berkorelasi dengan infeksi Virus Covid-19 atau Virus Corona.  Bisa demam biasa ataupun positif Covid-19, bisa juga sudah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) atau Orang Dalam Pemantauan (ODP).

BACA (JUGA) : Solidaritas Lawan Corona Bersama TDR One Team, Yuk Peduli & Bergabung !

koizumi

Sehubungan hal ini, TDR Technology Center yang ada di Jakarta menerapkan alat pengukur suhu yang akurat.  Makin spesial, anda bisa mengukur suhu tubuh sendiri dengan berdiri pada area yang telah ditentukan. Mantapnya lagi, indikator suhu akan muncul di depan layar TV (melalui kamera). Anda bisa langsung melihat berapa suhu tubuh.

Hasil berapa suhu tubuh anda dapat diketahui dari layar TV

“Yang pasti, alat yang ada di TDR Technology Center ini jauh lebih baik dibanding kinerja alat pengukur suhu model tembak, “tegas Teddy HT selaku CEO TDR Racing International.

Faktanya, memang alat pengukur suhu model tembak sempat menjadi kontroversial di Media Sosial karena dikritik oleh seorang dokter dimana tidak mungkin dia sehat-sehat saja saat disebut punya suhu tubuh 31,5 derajat. Idealnya pada kisaran 36-37 derajat. BB1

Facebook Comments

You May Also Like