BeritaBalap.com- JC Suspension yang baru saja memperkenalkan suspensi depan untuk motor balap bebek, terbukti aktual makin serius dengan langkah riset langsung di Sirkuit Sentul Karting, Bogor (27/7). Wow.. mantap !
Pengujian yang diadakan oleh JC Suspension kali ini akan berlangsung selama dua hari dengan menggandeng 3 pembalap nasional, yaitu Rio Adrian, Rey Ratukore dan Aditya Fauzi. Mantap lagi euy..!
BACA (JUGA) : JC Suspension Siap Hadirkan Sok Depan Khusus Bebek, Sudah Diuji Pembalap Nasional
Hari pertama Rio Adrian coba mensetting dua motor lansiran Honda, yaitu Sonic 150R dan GTR150. Sekitar lebih dari 50 lap, pembalap dengan postur tinggi 168cm dan bobot 53kg ini melakukan setting suspensi depan di motor Sonic 150R dan GTR150 secara bergantian. Berbagai input diungkapkan oleh Rio cukup membuat JC Suspension terus menyempurnakan produk terbaru mereka.
“Pada kesempatan kali ini saya dipercaya oleh JC Suspension sebagai test rider untuk mengetes suspensi depan terbaru mereka untuk motor bebek. Pada Honda Sonic memang cukup sulit mendapatkan settingan yang pas, dibuat lembut kelembutan dan dibuat keras terlalu keras. Tapi di Honda GTR justru cukup cepat dapat settingan yang pas, mungkin karena segitiga dari suspensi kedua motor ini memang berbeda,” ujar Rio Adrian.
“Secara keseluruhan suspensi depan terbaru dari JC Suspensi ini bisa dipakai untuk balap dan untuk harian tentunya bisa lebih nyaman, “tambah Rio Adrian yang kerap berkomunikai dengan Saeful Anwar selaku Research & Development JC Suspension yang pelaku senior di dunia Motorsports tanah air, khususnya road racing.
“Jadi JC Suspension ini dijamin memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam handling. Bukan hanya memberikan teori dan harapan, “timpal Saeful Anwar.Sekilas informasi saja, selaku pemilik brand JC Suspension ini adalah Dudung Hartito yang juga sahabat Saeful Anwar.
Nah, seperti diketahui, suspensi depan dari JC Suspension ini didesain untuk memberi kemudahan karena ada settingan untuk rebound dan preload layaknya suspensi up side down.
Jadi ini merupakan terobosan dari JC Suspension yang menghadirkan suspensi depan dengan fitur settingan rebound dan preload pertama di Indonesia untuk motor bebek. Nantinya akan disediakan untuk bebek 4 tak dan bebek 2 tak seperti Yamaha F1ZR dan 125Z.
Pantengin terus ya hasil riset JC Suspensi hari kedua besok ya bersama Rey Ratukore dan Aditya Fauzi dengan menggunakan motor Yamaha MX King hanya di Berita Balap. ixzan