BeritaBalap.com-Pada akhirnya, semua terjawab. Jelas dan tegas pula. Tidak abu-abu lagi. Sudah terang-benderang. Bahwa pagelaran balap OnePrix 2020 resmi dibatalkan sehubungan kondisi pendemi Covid-19 saat ini yang notabene belum menunjukkan perkembangan yang lebih baik.
Ini kesimpulan dari zoom meeting antara perwakilan manajemen tim OnePrix 2020, pihak OMM selaku penyelenggara dan PP IMI selaku regulator yang dilakukan Rabu malam ini (30 Septmber). Infonya hedir langsung Jeffrey JP selaku Sekjen PP IMI. Ini yang membuat sebuah policy atau kesepakatan menjadi lebih kuat.
Kalau dalam ilustrasi sidang pengadilan, ini sudah bulat dan bulat. Tok..tok..tok…! Oh ya, penulis mendapat informasi ini dari beberapa manajer tim yang tidak mau disebutkan namanya. Bahkan hanya sekitar 5-10 menit dari berakhirnya zoom meeeting tersebut. Mereka juga kirim surat resmi dibawah sebelum OMM kirim. Makanua ini berita pertama pukul 21.00 WIB.
Alhasil, operasi senyap yang selama ini dilakukan OMM dengan langkah survey ke Sirkuit Mijen Semarang ataupun opsi lain dengan meminta bantuan pihak kedua untuk ijin ke Gugus Tugas Covid-19 di wilayah Tasikmalaya (Sirkuit Bukit Peusar) terbilang percuma alias sia-sia.
Maksudnya, tidak berlaku lagi dengan langkah pembatalan OnePrix 2020 ini. Okelah kalau begitu. Sampai jumpa OnePrix 2021 ya jika memang ada dan jika memang penyelenggaranya sama. Semua masih jika dan jika karena kita tidak tahu perkembangan kondisi kedepannya. Itu logika sederhananya. Salam sehat ya buat semuanya. BB1