Bima Aditya Riset Pembuktian Kualitas Part Racing RBT34 di Gery Mang Subang

BeritaBalap.com-Ternyata mekanik Bima Aditya dari bengkel The Strokes55 yang bermarkas di Solo Baru, Sukoharjo mengungkapkan apa misinya dalam pengujian di Sirkuit Gery Mang Subang, kemarin (12 Maret).

Sekali lagi, ada misi khususnya, yaitu pengujian dan pembuktian dari kualitas bak-kopling by RBT34. By the way, Bima Aditya yang juga pemilik tim Yamaha The Strokes55 memang ikut setia mensupport riset produk RBT34. Makanya josss dan saat ini menjadi primadona baru di kalangan dunia balap.

Ibarat gadis cantik dan seksi, nah RBT34 yang sedang digandrungi banyak lelaki. Semuanya terpesona. Bima Aditya yang juga kakak kandung dari pembalap nasional Gupita Kresna memang bersahabat dekta dengan pemilik RBT34, namanya Kirkoco, tapi dipanggil akrab Robert. Loh kok bisa ? Jangan kaget ! Itu sah-sah saja, kan itu hak asasi yang punya nama dan orang tuanya doi juga yang biaya sendiri saat syukuran namanya. He he he he..

koizumi
Nah ini yang namanya Kirkoco alias Robert, pemilik produk RBT34 yang sedang hit alias banyak dipakai tim-tim balap nasional

“Rumah saya dengan pemiliknya RBT34 yang akrab dipanggil Robert RBT34, berdekatan, Mas, “tukas Bima Aditya yang juga mantan underboner di era tahun 2000-an.

Bicara kinerja bak-kopling adalah wajib kuat dan stabil dalam tekanan ketika menjalani momen transfer perpindahan percepatan. Termasuk responsif dalam menghantar perpindahan gigi. Ini yang dijajal dalam puluhan hingga ratusan lap dan melibatkan pembalap-pembalap Yamaha The Strokes 55 seperti Gupita Kresna, Syamsul Arifin, Hariadi Arce dan M Jordan.

Hasilnya, jangan diragukan lagi ! Kuat dan tahan lama. Maklum saja, Bima Aditya sendiri yang menjadi advisornya. Yang pasti, RBT34 sudah menghasilkan banyak produk. Risetnya mendalam dan langsung melibatkan mekanik dan tim terbaik nasional.

“Selain itu, kita juga menjajal setelan tensioner. Stabil dalam berjam-jam kita jajal. Tidak pernah ada masalah ataupun gejala awal. Semuanya dijamin spesial, “tambah Bima Aditya yang menyebut berbagai fasilitas di markas RBT34 begitu lengkap, mulai mesin CNC, beberapa mesin bubut dan juga punya untuk laser produk. BB1

Facebook Comments

You May Also Like