Haji Eddy Saputra : Ada Balap IndoPrix Yang Disiarkan Indosiar, Ada Kelas MiniGP dan NSF100

BeritaBalap.com-Lebih menggairahkan dunia balap nasional di tengah kondisi sulit saat ini adalah penting. Mutlak hukumnya. Intinya, bagaimana membuat intensitas event balapan itu menjadi lebih tinggi. So, itu sah-sah saja selama dalam kerangka yang sesuai dengan prosedural administratif.

Nah, dalam konteks ini penulis mendapat informasi dari Haji Eddy Saputra selaku Wakil Ketua Umum (Plt) Olahraga Motor PP IMI bahwa akan dipentaskan balap IndoPrix 2021 yang siap disiarkan stasiun televisi swasta nasional Indosiar. Itu jadualnya, ada di tabel di bawah tulisan ini. Jadi memang sudah mulai dipersiapkan sebelumnya.

“Pak Ketum Bamsoet pada intinya ingin agar iklim kompetisi balapan road race itu terus ramai. Silahkan saja kebijaksanaan tim-tim mau pilih balapan yang mana. Yang pasti, banyak pilihan race dengan masing-masing menawarkan konsep yang berbeda, “ujar Haji Eddy Saputra yang juga menjabat Direktur Offroad Olahraga Motor.

koizumi

“Jadi nanti dalam balap IndoPrix itu akan ada kelas MiniGP. Silahkan nanti beberapa produk tanah air bertemu untuk menentukan regulasi yang balance. Disamping MiniGP yang memang sudah masuk kalender World MiniGP Series, juga di Indoprix akan ada one make race Honda NSF. MiniGP juga dalam beberapa kelas”.

“Kalau untuk kelas dewasanya, kalau tidak salah ada IP1 dan IP3 saja. Jadi yang seeded dan rookie. Balapannya di Sirkuit Sentul. Itu rencananya ya, nanti akan ada pemberitahuan lebih lanjut yang lebih detail dari pihak pelaksananya, “tambah Haji Eddy Saputra.

Jika mengacu jadual, maka seri perdana IndoPrix 2021 akan start tanggal 1 Agustus. Masih cukup lama sekira 1,5 bulan lagi sebagai langkah persiapan. BB1

Jadual Terbaru Road Race 2021 :

Facebook Comments

You May Also Like