Kualifikasi CEV Moto3 Aragon : Mario SA Starting Grid ke-11, Pecah Telur Podium ?

BeritaBalap.com-Hasil kualifikasi atau penentuan starting grid alias posisi start balap FIM CEV Moto3 di Aragon Spanyol, Sabtu (24 Juli), menempatkan pembalap tanah Mario Suryo Aji, akrab disapa Mario SA berada di posisi ke-11.

Torehan waktunya 1 menit 58,931 detik. Yang teratas sudah bermain di angka 1 menit 57,836 detik. Output ini memang kurang memuaskan dibanding hasil FP1 yang ke-6 ataupun FP1 yang pertama ataupun hasil kombinasi ke-4.

BACA (JUGA0 : Mario SA Ke-4 Hasil Kombinasi FP1-FP2 CEV Moto3 Aragon

koizumi

Tentu saja, bicara posisi start tidak menjadi jaminan. Peluang podium tetap terbuka lebar. Bisa saja Mario SA yang berusia 17 tahun tersebut dapat langsung merangsek kedepan dan kemudian dapat meraih podium. Amin.

Ini yang ditunggu-tunggu hingga dapat pecah-telur atau podium untuk pertama kalinya di CEV Moto3 musim 2021 ini. Peringkat ke-8 dalam standing point CEV Moto3 wajib ditingkatkan. Sudah tahun ke-3 di balapan ini. Kapan lagi jika tidak di barisan depan.

Yang pasti, petarung Astra Honda Racing Team ini harus hati-hati ditengah sengitnya kompetisi CEV Moto3. Mengingat di seri Aragon ini menyajikan satu race saja. Jangan sampai gagal saat putaran Estoril ataupun race ke-2 Catalunya yang crash hingga tidak memperoleh poin. BB1 (Ket Foto : Astra Honda Racing Team)

Hasil Kualifikasi :

Facebook Comments

You May Also Like