Ai-Tech Frame : Sukses Riset Sasis Almu, Beratnya Spesial Dibawah 5 Kg 

BeritaBalap.com-Setelah sekitar 2 tahun jalani riset bersama pembalap dragbike kawakan Antonius Petruk, akhirnya di penghujung tahun 2018 ini, Ai-Tech sudah berani launching frame balapnya yang berbahan aluminium. Ini dibuktikan di awal Desember lalu saat uji langsung di trek GDS Klaten.

“Kalo Ai-Tech sendiri sebenarnya terjun di balap sudah 4 tahun lalu, namun di 2 tahun pertama kami masih impor part balap dari luar, baru mulai 2 tahun lalu kami sudah beranikan manufaktur sendiri beberapa part balap, nah yang terbaru adalah frame berbahan aluminium ini,” jelas Indra selaku owner dari Ai-Tech.

Riset sasis Ai-Tech yang beratnya dibawah 5 kg, tersedia untuk semua pacuan dragbike

“Ai-Tech juga punya misi agar frame aluminium kayak gini tidak hanya pembalap ‘sultan’ saja yang bisa beli, untuk itu jelas harga kami jauh lebih terjangkau daripada yang impor,” yakin Indra. Oh ya, untuk varian frame ada 3 type yakni sport yang dibikin khusus untuk Ninja 2 Tak, kemudian matic untuk mesin Mio, dan terakhir adalah bebek untuk Jupiter Z, MX, dan bahkan Satria FU.

koizumi

“Rata-rata bobot frame aja cuman 4,8 kg, saya sudah riset lama dengan frame ini dan mulai 2019 nanti sudah siap jual dengan harga Rp. 4,2 Juta saja sudah termasuk ongkir seluruh wilayah Indonesia bagian barat dan tengah, untuk wilayah Indonesia bagian timur yang free ongkir maksimal hingga wilayah Sulawesi,” tutur Antonius Petruk pembalap yang sudah 17 tahun kenyang akan pengalaman balap lurus.

Selanjutnya produk Ai-Tech sendiri juga tak hanya berkutat dengan frame saja, ada knalpot, stang, segitiga stang, hingga swingarm dan tangki aluminium. “2019 nanti, saya coba bawa untuk kelas Super FFA dengan motor yang full produk Ai-Tech, “tutup Antonius Petruk yang bisa dikontak di nomor 0813-2723-9386 atau bisa langsung sambangi bengkelnya di Jl. Raya Sambiroto-Purwomartani, Sleman, Jogjakarta. d417

Facebook Comments

You May Also Like