Aldi Satya Layak Naik AP250, Tiap Minggu Genjot Latihan R25 Hingga Ratusan Lap di Mijen

BeritaBalap.com-Yamaha Indonesia patut berterimakasih kepada orang tuanya Aldi Satya Mahendra, yaitu Dicky Hestu dan Desy Prasanti yang terus berupaya memfasilitasi puteranya untuk konsisten latihan serius di Sirkuit Mijen, Semarang. Ini fakta empiris. Kedua ortunya yang memang mantan pembalap mau berkorban pikiran dan materi.

Bahkan setiap akhir pekan, Sabtu-Minggu hingga melahap ratusan lap. Ini sudah sekira 1 tahun dijalani. Padahal yang lain jarang beginian. Alhasil, tidak menunggu latihan yang difasilitasi pabrikan seperti rider Yamaha lainnya, termasuk tim Honda. Ingat, ini tiap akhir pekan, bahkan sempat 3 kali seminggu.

Aldi Satya Mahendra terbukti nyata digembleng langsung oleh kakaknya, Galang Hendra Pratama. Aldi Satya pakai R25, sedangkan Galang Hendra besut R6 karena memang bersaing di WorldSSP (600 cc).

koizumi

Secara logika dan bicara potensi, Aldi Satya Mahendra memang sudah tidak layak bermain di Underbone 150 (UB150) seperti tahun 2020 lalu. Postur tubuhnya di usia 14 tahun juga lebih tinggi dari Galang Hendra. Lihat saja fotonya di bawah ini dan itupun masih terus bertumbuh.

Aldi Satya Mahendra (kanan/wearpack hitam) dan kakaknya Galang Hendra

Isu kuatnya memang Aldi Satya Mahendra akan dinaikkan ke level AP250 sebagai langkah penjenjangan untuk rider-rider potensial.  Soal ini, memang belum diumumkan resmi pabrikan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Yang pasti, Aldi Satya Mahendra sudah sangat lincah menunggangi R25. Faktanya memang sejak rookie sudah punya bakat dan talenta spesial. Oh ya, orang tuanya juga sengaja dan selalu membuat simulasi race antara Aldi Satya dan Galang Hendra untuk membangun motivasi. Ada hadiahnya pula. Wow jadi tambah semangat ya..! BB1

Facebook Comments

You May Also Like