Alex Marquez Bergabung Dengan Repsol Honda (2020) ? Ini Fakta Hebohnya !

BeritaBalap.com-Isu kuat beredar bahwa Alex Marquez siap menggantikan Jorge Lorenzo di tim Repsol Honda. Pastinya untuk musim MotoGP 2020. Juara dunia Moto2 tersebut disebut menjadi kandidat kuat untuk mendampingi kakaknya, Marc Marquez.

Ada beberapa fakta menarik sehubungan rumor tersebut. Oh ya, disebut rumor karena memang belum ada pengumuman resmi dari manajemen HRC. Apa dong fakta tersebut ? Ini menyangkut statement dari Jorge Lorenzo yang Kamis lalu (14 November) menyatakan undur-diri dari balap MotoGP 2020.

“Saya telah mendengar bahwa keputusan jatuh diantara 3 pembalap. Saya pikir, Nakagami tidak siap untuk diskusi. Ini tentang Cal Crutchlow, Johann Zarco dan Alex Marquez. Cal adalah pembalap dengan pengalaman terbanyak, dia tahu motor terbaik, dia tercepat di antara tiga rider, “tutur Jorge Lorenzo.

koizumi

“Kami tahu seberapa cepat Cal bisa. Johann membuktikan kecepatannya di t3 balapan di LCR. Lalu kita punya Alex, dia adalah yang termuda dari tiga ini, dia adalah juara dunia 2 kali dan saudara lelaki Marc. Sangat menarik untuk memiliki dua saudara lelaki dalam tim yang sama. Dia juga orang Spanyol, yang berjalan baik dengan sponsor Repsol, “tambah Jorge Lorenzo.

Ada lagi fakta menarik lainnya, ini sehubungan keinginan kuat dari Marc Marquez, juara dunia MotoGP 2019. Doi meminta Honda menggaet Alex Marquez. Awas, ini bisa jadi ancaman Marc Marquez kedepannya. HRC pasti mikir. Marc Marquez juga menyebut potensi adiknya dan tidak masalah dengan RC213V yang disebut sulit oleh beberapa petarung Honda.

“Bagi saya, adalah suatu kehormatan bahwa saudara lelaki saya muncul dalam daftar calon. Sangat menyenangkan bahwa juara dunia Moto2 yang baru siap untuk diperdebatkan, “tutur Marc Marquez.

“Alex siap mengendarai motor MotoGP. Dia adalah pembalap yang membutuhkan waktu untuk langkahnya. Di Moto2, dia awalnya mengalami kesulitan. Tapi dia sangat cepat sejak awal dalam beberapa latihan dan balapan. Tentu saja, Honda adalah motor yang sulit. Tapi Honda adalah Honda. Jika anda ingin menjadi pembalap yang baik, anda harus menghadapi tantangan. Selain itu, Honda telah memenangkan 11 podium dan 17 podium bersama saya tahun ini. Motornya tidak bisa seburuk itu, “tambah Marc Marquez. BB1

 

Facebook Comments

You May Also Like