BeritaBalap.com-Alex Marquez (LCR Honda) mengungkapkan apa yang dialaminya di Honda. Pastinya kesulitan dalam 2 tahun terakhir. Sebagai ilustrasi singkat saja, dalam 6 seri terkahir, adik dari Marc Marquez (Repsol Honda) ini cukup mendapat 14 poin. Begitu minim padahal dengan RC213V versi terbaru dan sudah masuk tahun ke-3 di MotoGP.
BACA (JUGA) : 3 Fakta Menarik MotoGP Soal Pabrikan Motor Eropa Lebih Tokcer Dibanding Jepang
Kondisi demikian yang kemudian memutuskannya untuk pindah ke Ducati (2023). Tepatnya di tim Gresini Racing menggantikan Enea Bastianini yang akan pindah ke Ducati Lenovo ataupun opsi Pramac Racing.
“Kami melakukan beberapa balapan dimana kami pergi dengan kepala tegak, tetapi seluruh Honda menderita saat ini. Itu tidak mudah. Honda telah bertaruh banyak dengan motor baru, “tegas Alex Marquez yang memang terpuruk saat ini karena berada di posisi ke-18 klasemen sementara.
BACA (JUGA) : Bos Ducati Sebut 3 Nama Kandidat Juara Dunia Hingga Seri Ke-11, Mir Dan Bastianini Tidak Masuk
“Di Qatar saya mulai punya masalah (problem grip depan, red). Ketika mereka membawa bagian dan ide baru, mereka tidak berhasil. Itu sebabnya kami belum juga berevolusi, ”tambah Alex Marquez yang dilansir dari Corsedimoto.
Pada bagian lain, bagaimana dengan ujicoba pertama diatas Ducati GP22 ? Kapan itu akan dilakukan ? Tentu saja, akan dilakukan bersamaan dengan pengujian pramusim MotoGP 2023.
Namun Alex Marquez yakin dengan pilihannya pindah Ducati karena memang motor Ducati dapat oke dan kerap meriah podium dengan berbagai karakter pembalap. Bahkan untuk Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) yang notabene adalah rookie atau pendatang baru MotoGP 2022.
BACA (JUGA) : Loyonya Prestasi Honda Di MotoGP Karena Tidak Rekrut Dani Pedrosa Sebagai Penguji ?
“Ketika saya mencobanya pada bulan November, saya akan bisa mendapatkan gambaran tentang kekuatan dan kelemahannya, “beber Alex Marquez yang juga jura dunia Moto2 (2019) dan Moto3 (2014).
“Tim (Ducati, red) telah memenangkan banyak hal. Saya pikir mereka memiliki banyak pengalaman, sejarah dan itu adalah sesuatu yang membantu saya mengambil langkah ini, ”tambah Alex Marquez yang masih berusia 26 tahun. BB1
Klasemen Sementara MotoGP :