ART Jogja Tim Terbesar Dengan 9 Pembalap OnePrix Sentul, Semua di Kelas Utama, Siapa Saja ?

BeritaBalap.com-Pasukan Astra Motor Racing Team Yogyakarta yang populer disingkat tim ART Jogja diprediksi kuat akan menjadi tim terbesar dalam pagelaran OnePrix 2021 yang seri perdananya direncanakan tanggal 19-20 Juni nanti.

Jadi OnePrix Sentul hanya sekira 10 hari saja atau 1 minggu jika dihitung dari jadual latihan. Tim yang dikomandoi Rudi Hadinata selaku manajer tim ini siap membawa 9 pembalapnya. Wow.. mantap kali !

Rudi Hadinata selaku manajer tim ART Jogja yang pastinya diback-up mekanik Mlethiz MBKW2

Mantapnya lagi, semua racernya bermain di kelas utama. Bukan supporting race alias kelas pendukung. Mereka bersaing di kategori OP1, OP2, OP3 dan OP4. Dalam konteks MotoPrix disebut MP1, MP2, MP3 dan MP4.

koizumi

Siapa saja ? Mulai 3 seeded yang terdiri dari Awhin Sanjaya, Dicky Ersa dan Aditya Prakoso (rookie). Kemudian 2 pemula ialah M Saefullah dan Radeta Arya Khafi, selanjutnya 3 rookie yaitu Veda Ega Pratama, lanjut M Diandra, manatan juara nasional motokros SE65  yang juga putera juragan Knalpot Cream-pie Jogja dan Decksa Almer.

Terakhir yang paling muda di kelas MP4 (ECU Std Usia 12 Tahun Kebawah) ialah Jorge Raphael Gading. Untuk formasi rookie dan MP4, itu foto mereka menjadi gambar utama berita ini.

(Kiri ke Kanan) : Dicky Ersa, Awhin Sanjaya, Aditya Prakoso, Radeta Arya Khafi dan M Saefullah

“Tahun ini kita resmi dengan dukungan 9 pembalap, Mas. Jadi kita tetap mengedepankan konsep pembinaan dari bawah hingga menjadi pembalap berprestasi nasional dan internasional”.

“Tidak perlu disebut siapa saja alumni ART Jogja, sudah banyak pembalap binaan kita yang sejak kecil hingga kemudian go international seperti Mario SA, Rheza Danica, Herjun AF dan lain-lain, “ujar Rudy Hadinata yang akrab pula disebut Rudy BatMan. BB1

Facebook Comments

You May Also Like