Auto Gymkhana 2018 (Kejurnas Slalom) Seri 3 Yogyakarta : 2 Pembalap HTJRT Jogja Mewakili Indonesia di Kejuaraan Asia Gymkhana Seri 1 Bali

BeritaBalap.com-Seperti yang dijanjikan oleh komandan Genta Auto & Sport, Tjahyadi Gunawan selaku promotor kejurnas slalom Auto Gymkhana 2018 dan juga promotor seri pertama Asia Gymkhana 2018 nanti di Bali, bahwa juara seri sementara di kelas A dari 3 seri Auto Gymkhana 2018 bakal mewakili Indonesia di ajang Asia Gymkhana 2018 seri pertama yang rencana di hari kesebelas bulan Agustus nanti.

Baca (juga) : Auto Gymkhana 2018 (Kejurnas Slalom) Seri 3 Yogyakarta : Hasil Lengkap Juaranya !

Dalam hal ini, maka Adrian Septianto dan Herdiko Setyaputra adalah yang terpilih. Dari hasil seri 3, Sabtu 30 Juni kemarin Herdiko Septianto sukses meraih podium Kejurnas kelas A sedangkan Adrian Septianto meraih podium kedua. Adrian Septianto yang di dua seri awal sudah berada di puncak peringkat umum Kejurnas A cukup nyaman dalam mengamankan wildcard Asia Gymkhana seri 1 dengan perolehan total poin 33, dengan tambahan 20 poin lagi dari seri tiga praktis pembalap asal Jawa Tengah yang membela team HTJRT Jogja ini masih berada di peringkat puncak.

koizumi

Keberuntungan justru berpihak kepada Herdiko Setyaputra yang juga dari team HTJRT Jogja dimana pembalap asal DKI Jakarta ini yang dari 2 seri awal hanya baru meraih poin 10 duduk di peringkat 13 langsung melejit ke peringkat 2 berkat 25 poin tambahan hasil dari menjuarai kelas Kejurnas A di seri 3 Jogja kemarin. Hasil tersebut juga dikarenakan 11 pembalap diatas Herdiko gagal meraih hasil maksimal yang dihelat di area parkir stadion Mandala Krida Jogja kemarin.

Komandan Genta Auto & Sport, Tjahyadi Gunawan selaku promotor kejurnas slalom Auto Gymkhana 2018 dan juga promotor seri pertama Asia Gymkhana 2018 di Bali

“Yang pasti Kejuaraan Asia nanti diplot hadir peserta dari 16 negara. Nah, dua pembalap tiap negara diambil dari juara nasional masing-masing negara tersebut. Untuk Indonesia kami ambil dari peringkat sementara di 3 seri kejurnas 2018 ini,” terang Tjahyadi Gunawan.

“Namun jika ada negara yang tidak hadir, maka sisa slot kami berikan ke pembalap lokal Bali dan juga pembalap ranking nasional, jadi untuk sementara yang dipastikan ikut di Asia Gymkhana nanti adalah Adrian Septianto dan Herdiko Setyaputra,” tutupnya. d417

Facebook Comments

You May Also Like