Awas ! Honda Penasaran Perfoma Marc Marquez Karena Puasa Podium ?

BeritaBalap.com-Marc Marquez (Repsol Honda) belum diputuskan resmi apakah akan balapan di seri Portimao Portugal (16-18 April) atau masih ditunda ?

Ini menyangkut proses pemulihan yang dilakukan. Seperti sudah disebutkan sebelumnya, bahwa tanggal 12 April akan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut menyangkut kondisi juara dunia MotoGP 2019 tersebut.

BACA (JUGA) : Rossi Mau Pensiun Setelah Kurang Oke Dalam 2 Seri MotoGP Qatar ?

koizumi

Yang menarik, bahwa Stefan Bradl berharap Marc Marquez dapat segera kembali menjalani race. Kata test rider HRC, lebih cepat itu lebih baik. Konteks ini dipastikan berhubungan dengan Honda yang belum juga meraih podium juara hingga saat ini, itu sejak musim 2020.

Dan Marc Marquez yang pegang solusinya. Hanya dia yang potensial saat ini. Pada sisi lain, Honda juga belum podium untuk 2 seri Qatar yang sudah dipentaskan. Secara logika, Marc Marque ini penting bagi Honda dalam dunia marketing. Nah, Stefan Bradl ini yang optimis dengan perfoma Marc Marquez saat kembali balapan.

“Saya berharap Marc akan kembali ke Portugal karena ia kembali sudah dekat di Qatar. Menurut saya, tidak masalah kemana dia kembali. Portimao adalah sirkuit yang menuntut, tetapi Jerez dua minggu kemudian tidak akan membuat pekerjaannya lebih mudah. Disana juga kamu punya sedikit waktu untuk istirahat, jadi semakin cepat Marc kembali semakin baik, ”terang Stefan Bradl.

“Jika dia ingin bersaing untuk gelar juara, maka dia akan memiliki lebih banyak peluang setelah dua balapan daripada tiga. Saya yakin dia tidak akan kembali untuk tetap di tengah grup. Dia adalah seorang profesional dari ujung kepala hingga ujung kaki. Dia tidak pernah mendapat tantangan seperti ini, itu hal baru baginya. Namun, saya yakin dia telah merencanakan momen ini ”.

“Yang penting adalah dia kembali bugar dan siap untuk pengangkatan. Jika dia berhasil naik podium pada hari Minggu, saya tidak akan terkejut sama sekali. Bagi kami di Honda, sangat penting untuk melihat performanya. Kami semua penasaran untuk melihat bagaimana dia akan menemukan dirinya dengan motornya, ”tambah Stefan Bradl. BB1

Facebook Comments

You May Also Like