Sedang Tidak Baik-Baik Saja, Marquez Ungkap Masalahnya Hingga Posisi ke-8 FP2 Mugello, Alex Rins Lebih Cepat

BeritaBalap.com-Marc Marquez (Repsol Honda) berada di posisi ke-8 dalam hasil kombinasi FP1-FP2 MotoGP Mugello Italia, Jumat (9 Juni). Tertinggal 0,256 detik dari Francesco Bagnaia ‘Pecco’ (Ducati Lenovo) yang meraih posisi terdepan. Namun yang pasti, Marc Marquez bisa langsung lolos kualifikasi 2 (Q2) karena masuk deretan 10 besar.

BACA (JUGA) : Top Speed Latihan Bebas Ke-2 (FP2) Mugello Sudah 360 Km/Jam, Ini Datanya

Mengacu data, maka MM93 kalah dari penunggang Honda lainnya, Alex Rins yang notabene berada di tim satelit LCR Honda. Rins di urutan ke-3 dengan gap waktu yang tipis 0,081 detik. Pacuan RC213V nya dipastikan kalah spek dengan Marquez. Itu logika sederhana dari sebuah tim satelit.

koizumi

Ternyata ada yang menghambat perfoma Marc Marquez. Bahwa sejak FP1, ia merasa badannya kurang fit. Tidak enak badan. Kondisi demikian yang menjadi alasannya. Pada sisi lain, Marquez juga menyebut bahwa ia memang kerap mendapatkan masalah di Mugello. Bahkan disebutnya seperti menjadi sebuah tradisi alias kebiasaan.

BACA (JUGA) : KTM Sedang Pusing Karena Pedro Acosta Akan Putuskan Sendiri Masa Depannya, Kemana ?

“Itu adalah hari Jumat yang sulit dimana saya memiliki lebih banyak masalah daripada yang diharapkan. Saya finish di 10 besar dari dua sesi dan saya langsung pergi ke Q2. Namun, saya harus mengatakan bahwa saya merasa tidak enak badan bahkan di FP1, ”ucap Marc Marquez yang saat ini sudah berusia 30 tahun.

“Saya harus menyebutkan bahwa, setiap tahun, ada dua atau tiga trek di kalender balapan dimana saya mengalami banyak masalah dan Mugello adalah salah satunya. Tapi setidaknya kami mencapai tujuan hari ini dan kami tetap berada di sepuluh besar, ”tambah Marc Marquez yang dikutip dari PaddockGP. BB1

Hasil Kombinasi FP1-FP2 Mugello :

Facebook Comments

You May Also Like