Awas Skala Prioritas Beberapa Rider Yamaha Karena Balapan 3 Minggu Berurutan MRS-YSR-ARRC di Mandalika !

BeritaBalap.com-Menjadi sejarah tersendiri bagi beberapa pembalap binaan Yamaha Indonesia ataupun dari tim privateer yang menggunakan pacuan Yamaha, bahwa mereka akan menjalani 3 kali balapan berturut-turut di Sirkuit Mandalika Lombok NTB.

Tentu saja, dalam event yang berbeda. Mulai Minggu ini dimana akan dihadirkan Kejurnas MRS 2024 (13-14 Juli), kemudian Minggu setelahnya adalah seri pertama Yamaha Sunday Race 2024 (20-21 Juli) dan berlanjut lagi Asia Road Racing Championship 2024 (27-28 Juli). Jadi itu yang disebut 3 minggu berurutan alias beruntun.

Siapa saja yang diperkirakan akan terlibat dalam 3 event tersebut ? Diantaranya adalah Felix PM, kemudian Wahyu Aji Trilaksana, Arai Agaska, Gupita Kresna, Alfi Husni, Fahmi Bassam, M Robby ‘Sakera’, Aditya Fauzi dan lain-lain.

koizumi

BACA (JUGA) : Tim Yamaha Akai Jaya MBKW2 Akan Wildcard AP250 Balap Asia ARRC 2024 Mandalika ?

Sampai disini, jangan salah persepsi ya ! Konteksnya adalah yang diperkirakan kuat bertarung dalam 3 gelaran tersebut ya, mulai MRS, lanjut YSR 2024 dan ARRC 2024. Jadi yang berkompetisi untuk 2 hajatan memang sengaja tidak disebut. Paham ya maksudnya.

BACA (JUGA) : Makin Seru ! AM Fadly Siap Comeback Di Kejurnas MRS 2024 Mandalika Sabtu-Minggu Ini

Tentu saja pula, penting bagi mereka untuk dapat tampil fit dalam 3 hajatan tersebut. Harus disiplin dalam menjaga stamina tubuh dan pastinya lebih berhati-hati agar dapat maksimal dalam keikutsertaan pada 3 gelaran tersebut. Terlebih yang menetapkan konsep skala prioritas atau mana yang diutamakan dari ketiga gelaran balap tersebut. BB1

Facebook Comments

You May Also Like