Bengkel MBKW2 Yogyakarta Akan Pindah, Kemana ?

BeritaBalap.com-Dalam waktu yang tidak lama lagi, maka bengkel MBKW2 Yogyakarta yang dikomandoi Harris Sakti Prabowo, akrab disapa Mlethiz MBKW2 akan pindah tempat. Maksudnya bukan di tempat lama lagi. Kemana dong ? Apa alasannya ?

“Ya, Mas, nggak lama lagi pindah. Jadi pindah ke lokasi yang lebih luas biar semua motor dapat menyatu disana. Kalau sekarang terpisah, “tukas Mlethiz MBKW2 saat mendapat kunjungan dari BeritaBalap.com dan VideoBalap.com.

Ternyata, pindahnya bengkel MBKW2 Yogyakarta masih dalam Desa yang sama, yaitu Tegal Tirto, Kecamatan Berbah, Sleman, Yogyakarta. Hanya saja memang jauh lebih luas. Lokasinya di sebelah utara dari bengkel lawas.

koizumi

“Ini masih tanah saya. Pengerjaan bengkel sudah lebih dari 90 persen, jadi hampir selesai, “tambah Mlethiz MBKW2 yang memang senang berinvestasi tanah. Wow mantap…! Juragan tanah ya bro ! Jos pokokke !

Patut dipahami saja, saat ini memang ada 2 lokasi untuk motor-motor yang digarap MBKW2 Yogyakarta. Yang pertama di rumahnya Mlethiz MBKW2, sedangkan yang rumah kedua (kontrakan), disebelah baratnya sekitar 300 meter.

Oh ya, jangan kaget, jika disana ada pacuan Honda dan Yamaha. MBKW2 ini bengkel profesional. Ada komandan masing-masing untuk setiap tim yang diback-up. Misal pasukan Yamaha Akai Jaya milik Andi Akai, pemilik main-dealer Sulawesi Tengah digawangi oleh tuner Yogi MBKW2.

Adapula Honda Laturama, selain Astra Motor Racing Team Yogyakarta yang langsung dihandle Mlethiz MBKW2. Intinya, mereka profesional. Semua dikerjakan profesional. Kan tidak ada pabrikan yang dapat menjamin eksistensi mereka seumur hidup, makanya semua dilayani. BB1

 

Facebook Comments

You May Also Like