BeritaBalap.com-Terhitung satu bulan kedepan, maka sebuah event otomotif spektakuler yang menggabungkan kontens sport dan entertaintment akan segera mengibarkan bendera startnya. Maksudnya kompetisi Trial Game 2018 segera dimulai.
Berbeda dengan musim sebelumnya, jumlah seri yang dipertandingkan tahun 2018 lebih sedikit yakni 7 putaran. Sementara untuk tempat penyelenggaraan, ada beberapa kota dan sirkuit yang masih menjadi pelanggan setia Trial Game 2018. Mau tahu lebih lanjut ?
Untuk Trial Game Dirt 2018 atau dengan permukaan tanah, maka kota Lumajang (GOR Wira Bakti) menjadi seri pembuka, kemudian dilanjutkan di Purwokerto (Lapangan Porka), Jember (Bangsalsari), dan seri keempat Nganjuk (Stadiun Waru Jayeng) kembali dipilih menjadi tuan rumah, selanjutnya Tuban/Bojonegoro (Lokasi belum ditentukan) serta sebagai seri penutup Trial Game tanah 2018 dihelat di kota Ambawrawa (Lap. SPN Banyubiru).
Sedangkan untuk Trial Game Asphalt 2018 (TGA 2018), maka kota Semarang, Jateng menjadi pelabuhan perdana arena bersandar kapal megah TGA 2018. Trek anyar Sirkuit Mijen Semarang, kemungkinan besar yang akan digunakan sebagai arena pertempuran pebalap-pebalap terbaik Indonesia. Putaran ke-2 giliran Kota Gudeg Yogyakarta yang akan disinggahi.
Kota yang dikenal menelurkan rider handal itu kembali menghelat kejuaraan megah setelah pada 2017 juga menyelenggarakan di Sirkuit Stadion Maguwoharjo, Sleman, DIY. Berlanjut ke Tulung Agung (GOR Lembu Peteng) sebagai seri ketiga. Tidak jauh berbeda dengan tempat peyelenggaraan tahun yang lalu, kali ini Solo (Manahan Solo ) menjadi tempat persinggahan yang ke empat. Untuk seri pamungkas akan dilaksanakan di Malang (Lap Kanjuruhan Malang). D 14 N