BeritaBalap.com-Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) menyebut 2 nama pembalap yang menjadi pesaing beratnya saat ini. Dalam hal ini sehubungan kandidat juara dunia MotoGP 2023. Yang pasti, keduanya beradal dari satu bendera Ducati.
BACA (JUGA) : Tim VR46 Putuskan Formasi Rider Dan Pilihan Motor Di Masa Depan
Siapa ya ? Adalah Francesco Bagnaia ‘Pecco’ (Ducati Lenovo) dan Jorge Martin (Pramac Racing). Disebut oleh Bezzecchi, bahwa memang perfoma pacuan keduanya berbeda. Sedikit lebih baik dari dirinya.
Hal Ini yang menjadi pe-er seriusnya untuk seri lanjutan MotoGP yang akan dimulai lagi awal Agustus nanti di Silverstone. Yang pasti menurut murid VR46 ini bahwa perjalanan balap di paruh kedua musim ini akan lebih seru dan lebih ketat lagi.
BACA (JUGA) : Uccio Sebut Ducati Hanya Tertarik Pada Bezzecchi, Bukan Marini !
“Ini adalah kejuaraan yang sangat menuntut dengan banyak pembalap yang cepat dan motor yang sangat kompetitif. Levelnya sangat tinggi dan di paruh kedua musim ini, maka akan lebih tinggi lagi. Setiap pembalap dalam menjalani race per-seri akan semakin nyaman, “terang Bezzecchi yang musim lalu sebagai rookie of the year.
“Ini akan menjadi pertarungan yang sangat sulit, sulit untuk dikelola. Pecco dan Jorge saat ini memiliki langkah maju kecil dibandingkan dengan yang lain dan tujuan saya adalah untuk mengejar ketertinggalan dari mereka saat ini, “tambah Bezzecchi yang dikutip dari GPone. BB1
Klasemen Sementara MotoGP :