BeritaBalap.com-Mekanik Bima Aditya (Yamaha Oryza The Strokes 55 YDJ14) sukses menghantar dua pembalapnya meraih podium tertinggi atau jawara untuk 2 kelas utama berbeda dalam Yamaha Cup Race 2020 Boyolali, Minggu kemarin (1 Maret).
Yap, Ricky Ibrahim dan M Jordan meraih juara kelas YCR2 (Novice) dan YCR3 (Rookies). Terbukti pacuan MX King garapan Bima Aditya yang mengusung bengkel The Strokes55 ini begitu responsif saat momen keluar tikungan. Tenaganya menghentak dan responsif dalam setiap perpindahan percepatan.
Diinvestigasi lebih lanjut, Bima Aditya yang juga mantan pembalap di era tahun 2000-an ini mengaplikasi busi produk Ceko, yaitu Brisk X-Line Racing. Kinerja pembakaran menjadi lebih sempurna saat proses kompresi.
“Jadi basic bawaaan dari busi ini membuat pembakaran menjadi lebih kering. Powernya menjadi lebih menghentak, “ujar Bima Aditya yang juga kakak kandung dari racer nasional, Gupita Kresna. Infonya, MX King jawara pemula YCR2 sudah menyentuh angka 32 HP (Horse Power). Hampir setara pacuan seeded/expert.
“Juga yang tidak kalah penting dengan pemakaian busi X-Line Racing ini, saya lebih mudah dalam mapping pengapian. Pada akhirnya, pembalap menjadi lebih nyaman juga, “tambah Bima Aditya yang bermarkas di Solo, Jawa Tengah. BB1