BeritaBalap.com-Tim Yamaha Bahtera Racing siap merombak formasinya untuk musim 2020. Demikian diutarakan langsung oleh komandan timnya. “Semboyan kita Bahtera Impressive 2020, “tukas Novi Endaryono selaku General Manager tim Yamaha Bahtera Racing.
“Saya sebut masih formatur. Semua masih berproses karena kita akan membagi tim dalam 2 skuad, satu di OnePrix 2020 dan satunya MotoPrix 2020. Semua bermain di Expert, Novice dan Rookie. Untuk seedednya dengan skuad berbeda. Planning kita, satu seeded di OnePrix dan dua di MotoPrix, “tambah Novi Endaryono yang juga kontraktor alat-alat berat.
Santer terdengar informasi bahwa Bahtera Racing bahwa Bahtera Racing sedang memburu dua seeded. Santer pula diklaim bahwa nama M Erfin akan dilepas manajemen Bahtera Racing yang notabene bermarkas di Tulungagung Jawa Timur.
Juga mereka siap mempertahankan nama Wilman Hammar. Bagaimana dengan Wahyu Nugroho, apakah akan naik seeded musim 2020 ataupun bagaimana pula dengan rookie Aldi Satya Sadarma ?
“Yang pasti, kita komit dengan Yamaha. Untuk M Erfin memang akan kita lepas. Kalau Wahyu Nugroho akan naik seeded akan kita pertimbangkan dahulu, termasuk komunikasi dengan Wahyu ataupun mekanik dan penasehat tim kita. Sedangkan Aldi Satya, belum jelas posisinya untuk 2020 nanti, “timpal Novi Endaryono yang pastinya dikawal mekanik Gendut GDT Racing. BB1
BB1