Bukan Hanya Aprilia, Quartararo Juga Ungkap Ada Tawaran Pabrikan Lain

BeritaBalap.com-Menarik mencermati pengakuan dari manajer pribadi Fabio Quartararo yang bernama Tom Maubant. Disebutnya bahwa juara dunia MotoGP 2021 tersebut mendapat tawaran tidak hanya dari 1 pabrikan.

Dikatakanya dengan kalimat hampir semua pihak. Secara logika sederhana, itu lebih dari 1 pabrikan.nSelama ini memang disebut yang menonjol adalah Aprilia dengan tawaran 4 juta euro atau sekira 70 milyar/tahun yang kemudian ditolak Quartararo dan memilih tetap setia di Yamaha untuk 2 musim kedepan (2025-2026). Quartararo mendapat kontrak fantastis 12 juta euro atau seputar 208 milyar/tahun.

BACA (JUGA) : Marquez Makin Dekat Ke Tim Ducati Dibanding Jorge Martin Karena Nilai Promosinya ?

koizumi

Diprediksi kuat, Quartararo yang masih berusia 25 tahun mendapat tawaran pula dari Honda yang memang sejak awal mengincarnya ataupun KTM dan tim satelit lainnya.

BACA (JUGA) : Cek Fakta, Jika Marquez Pindah Tim Ducati Akan Ada Masalah Dari 5 Sponsornya

“Sekarang saya dapat memberi tahu anda. Itu tidak apa-apa. Saya mendapat tawaran dari kurang lebih semua orang. Pada akhirnya, Fabio tahu sejak awal ingin terus bersama Yamaha. “

“Tentu saja saya harus melihat semua pabrikan. Saya mendapat tawaran yang sangat bagus dari pabrikan lain. Tapi, cara Yamaha berinvestasi ke dalam proyek tersebut. Mereka memberi saya kesempatan untuk menjadi pembalap MotoGP.”

BACA (JUGA) : Jika Ducati Pilih Rekrut Marquez, KTM Dan Red Bull Siap Kontrak Tinggi Jorge Martin

“Kami memenangkan balapan dan kejuaraan bersama. Kami pernah berada di puncak. Kami jelas berada di posisi terbawah sekarang. Juga ego saya dimana saya ingin bangkit bersama mereka, ”tukas Quartararo yang memang terbaik diantara para pembalap dengan basic motor dari pabrikan Jepang. BB1

Facebook Comments

You May Also Like