BeritaBalap.com – Keren, layak diacungi jempol nih. Setelah dilantik menjadi ketua IMI Korwil Bulungan, Kalimantan Utara Vikri Haris Romansyah, S, Hut mulai meninjau sirkuit Bumi Rahayu yang lokasinya ada di Bulungan, Kalimantan Utara (2/1).
Yap, hal tersebut dilakukan karena bulan ini rencana nya bakal digelar Open Race Bupati Bulungan Championship 2K22 di tanggal 22-23 Januari 2022 yang juga di dukung penuh Bupati setempat.
“Kemarin kami beserta beberapa pengurus IMI Korwil Bulungan meninjau sirkuit Bumi Rahayu, kebetulan ketua IMI Korwil Bulungan juga hadir langsung untuk meninjau persiapan road race yang bakal digelar akhir bulan ini,” bilang Abdul Qifli yang menjabat sebagai penasehat di IMI Korwil Bulungan.
Bukan sembarang orang, Abdul Qifli sendiri salah satu pembalap Indonesia Ferry Qifli yang sempat mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional tuh. Jadi, bisa dikatakan beliau paham betul seluk beluk sirkuit yang harus dibenahi.
“Kemarin hanya meninjau saja, insyaallah minggu depan akan ada perbaikan. Kami melihat ada beberapa titik yang harus dibenahi sebelum race berlangsung. Dan menurut bapak Vikri apa yang harus dibenahi sebaiknya segera dilakukan supaya saat balap bisa berjalan lancar,” imbuh pria yang berambut gondrong ini.
BACA (JUGA) : Kasih Bukti, Vikri Haris Bakal Gelar Road Race Bulungan Bulan Ini !!!
Bukan janji belaka, selain pembenahan jalur sirkuit nantinya juga bakal dilakukan pengecatan ulang gravel, tribun penonton dan tebang pohon yang menggangu. Hal tersebut dilakukan karena kondisi sirkuit memang sudah tidak terawat.
“Memprihatinkan, makanya kami adakan event di Bulungan sekaligus perbaikan supaya kedepannya kejurnas Kalimantan bisa mampir dan balap di sirkuit Bumi Rahayu,” tambah Vikri yang benar-benar ingin memajukan otomotif Bulungan, Kalimantan Utara.
Tidak main-main, kedepannya sirkuit Bumi Rahayu bakal dilakukan pengaspalan ulang supaya sirkuit jadi lebih safety dan lebih menarik pastinya.
“Insyaallah tahun depan bakal kami aspal ulang, dengan begitu besar harapan kami banyak pembalap lahir dari Kalimantan khususnya Bulungan, Kalimantan Utara yang bisa menuju kancah nasional hingga internasional,” tutup Vikri yang semua kegiatan nya bakal diupdate di akun IG @imi_bulungan.
Wah, mantap nih. CHR (Ket Foto : @imi_bulungan)