Celestino Vietti Ramus, Masih 17 Tahun, Murid Rossi yang Podium Moto3 Australia

BeritaBalap.com-Satu lagi murid dari Valentino Rossi di VR46 Riders Academy yang mulai menunjukkan perkembangan signifikan. Yaitu Celestino Vietti Ramus yang sukses meraih podium ke-3 saat balap Moto3 di Sirkuit Phillip Island, Australia (28 Oktober).

Oh ya, Celestino Vietti Ramus ini masih berusia 17 tahun dan tergabung di tim SKY Racing Team VR46. Dalam hal ini, menggantikan Niccolo Bulega yang sedang dalam proses penyembuhan cedera.

“Ini luar biasa, karena kejuaraan dunia ini telah membuat mimpi menjadi kenyataan dan bahwa saya sudah mencapai podium adalah melampaui harapan saya. Itu luar biasa !, “tutur Celestino Vietti Ramus yang mulai tampil di Motegi Jepang dan finish ke-14 saat tersebut.

koizumi

“Saya berterima kasih kepada tim Sky Racing untuk kesempatan besar ini dan tentu saja, VR46 Riders Academy untuk dukungan berharga mereka. Dua lap sebelum bendera kotak-kotak dikibarkan, saya masih ke-10. Tapi kemudian saya segera menemukan diri saya di posisi ke-2 dan hanya berusaha melakukan yang terbaik, “tambah Celestino Vietti Ramus yang musim ini konsen di balap FIM CEV Moto3.

Pastinya, podium ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi manajemen tim. Bahwa talenta dan potensi Celestino Vietti Ramus mulai terlihat. Pastinya jika konsisten, maka akan menjadi penerus dalam pembibitan yang dilakukan The Doctor. Terus bertambah untuk skuad di Moto3, Moto2 dan MotoGP.

“Podium adalah kejutan bagi semua orang di tim dan itu fantastis bahwa dia bisa naik di balap ke-2 pada grup terdepan. Dia berada di tempat yang tepat di awal balapan dan kemudian memberikan segalanya sampai dia selesai. Ini hasil yang bagus untuknya, “tukas Pablo Nieto selaku Manajer Tim SKY Racing Team VR46. BB1

Facebook Comments

You May Also Like