All About Community Road Race 2017, Seri 3-Baturaja, Sumsel : Serap Potensi Lokal, 17 Kelas Dan 305 Starter !

Beritabalap.com– Sebanyak 305 starter meramaikan ajang kejuaraan balap bergengsi seri Montesz Sport Club (MSC) bertajuk All About Community Road Race 2017 seri 3 di sirkuit GOR Baturaja, Sumatera Selatan (23-24 September 2017).

Sebanyak 17 kelas di suguhkan untuk para peserta yang berasal dari wilayah Muaraenim, Palembang, Lampung, Batumarta, Baturaja. Terbukti nyata, pembalap-pembalap top ambil bagian seperti Kalingga, Doi Muslim, Bondan, Fitra BRS, dan Mario HeHe.

“Hampir 80% peserta berasal dari lokal Baturaja. Ini menunjukkan Baturaja memiliki animo pembalap yang tinggi, “papar M. Fariz Dwi Saputra, bos anyar Montesz Sport Club (MSC) yg tahun ini menggelar 8 putaran Road Race di Sumbagsel, dan 3 putaran Night Road Race di Jawa Barat.

koizumi
M Fariz, bos baru Montesz Sport Club MSC)

Oh ya, M Fariz ini generasi penerus Montesz Sport Club yang memang konsisten menggelar banyak kompetisi balap di Sumatera dan Jawa Barat. Jangan lupa ya bro dengan portal beritabalap.com yang paling lengkap bicara berita balap. Lihat aja tuh banyak iklannya, lihat aja tuh banyak fanpage FBnya. Hehehehe… Edhot

Berikut dibawah ini Hasil Lomba All About Community Road Race 2017 seri 3 di Baturaja, Sumsel.

Facebook Comments

You May Also Like