Diultimatum Bos Aprilia Untuk Beri Keputusan Segera, Ini Jawaban Dovizioso..

BeritaBalap.com-Beberapa waktu lalu, Bos besar Aprilia, Massimo Rivola menegaskan agar Andrea Dovizioso dapat segera mengambil keputusan. Apakah mau dikontrak Aprilia untuk musim 2022 atau tidak.

Tujuannya agar pabrikan Italia tersebut dapat punya waktu untuk mencari rider lain jika memamng Dovizioso menolak. Yang pasti, mereka sudah berupaya memenuhi keinginan Dovizioso untuk menjajal RS-GP di Jerez ataupun Misano dan siap berlanjut di Mugello.  Namun memang tidak optimal karena terganggu cuaca.

BACA (JUGA) : Fabio Quartararo Ungkap Lawan Terberatnya, Bukan Ducati, Terus Siapa ?

koizumi

“Pengalaman hingga saat ini dengan Aprilia dibatasi oleh pendekatan awal dan cuaca buruk. Motor harus didorong hingga batasnya di semua fase tikungan untuk benar-benar masuk ke dalam. Saya mengambil keputusan dan memberikan beberapa umpan balik tetapi untuk informasi yang tepat akan diperlukan untuk mendorong motor dengan cara tertentu, ”tukas Andrea Dovizioso.

Lebih lanjut, Dovizioso ternyata menegaskan bahwa ia belum mengambil keputusan masa depannya. Masih butuh proses. Tidak mau diburu-buru manejemen Aprilia. “Saya belum memutuskan apa yang akan saya lakukan di masa depan, ”tegas Andrea Dovizioso yang juga runner-up MotoGP 2017-2019.

BACA (JUGA) : Bos Besar KTM Tidak Takut Raul Fernandez Atau Pedro Acosta Digoda Tim Lain, Ini Alasan Kuatnya..

“Sekarang saya hidup untuk hari ini, saya memberi makan pada hasrat saya dan melakukan apa yang ingin saya lakukan seperti motocross. Saya tidak pernah berlatih begitu banyak dalam karir saya seperti pada periode ini”.

Motocross memaksa kamu untuk tetap berada di atas motor untuk waktu yang lama dan menguji fisik saya, terlepas dari usia saya, ini sangat baik, ”tambah Andrea Dovizioso yang sudah berusia 35 tahun. BB1

Facebook Comments

You May Also Like