F1 Bahrain : Awas Talenta Leclerc, Podium Ke-3 Walau Kendala Sistem Turbocharger

BeritaBalap.com-Charles Leclerc yang masih berusia 21 tahun menunjukkan potensi dan bakatnya. Pebalap Formula One (F1) yang direkrut tim Ferrari tahun ini sukses meraih podium ke-3 dalam seri ke-2 F1 di Bahrain, Minggu (31 Maret). Padahal itu dalam kondisi adanya kendala atau gagalnya sistem pengisian energi pada mobilnya (turbocharger).

Sempat terdengar di radio dengan kalimat : ada masalah pada mesin yang tidak sepertinya. Itu terjadi pada lap ke-25. Konteks ini yang membuat Leclerc harus merelakan posisinya diambil mudah duet Mercedes, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas. Beruntung pula ada safety car alias mobil pengaman yang masuk ke sirkuit karena kecelakaan dua mobil Renault hingga race dihentikan dan berakhir.

Podium ke-3 Leclerc (kanan) di F1 Bahrain

“Hal ini dapat terjadi. Itu adalah bagian dari motorsport. Saya tidak memiliki awal yang baik, tetapi kemudian saya kuat untuk semua putaran yang tersisa. Jelas bahwa itu bukan hari kita. Ini adalah kekalahan yang sulit untuk diterima, tetapi saya hanya perlu berterima kasih kepada tim untuk SF90 yang sangat baik yang memberi saya perfoma yang baik sepanjang akhir pekan, “terang Leclerc yang berasal dari Monaco.

koizumi

“Saya yakin kami akan kembali lebih kuat. Tim telah melakukan pekerjaan luar biasa untuk memulihkan kurangnya kinerja Australia. Dalam nasib buruk, saya beruntung hadirnya mobil pengaman untuk memulihkan insiden dua mobil Renault, jika tidak, maka aya akan berakhir lebih jauh ke belakang. Saya juga percaya bahwa akan ada masalah bensin, “tambah Leclerc yang notabene adalah juara F2 (2017) dan tahun lalu di tim papan bawah, Alfa Romeo Sauber. BB1

Hasil Formula One (F1) Bahrain :

 

Facebook Comments

You May Also Like