FP1 Moto2 Catalunya : Sam Lowes Unggul 0,2 Detik Dari Adiknya VR46, Andi Gilang ke-27

BeritaBalap.com-Melahap total 17 lap, Sam Lowes menorehkan waktu tercepat 1 menit 44,122 detik. Rider tim EG 0,0 Marc VDS tersebut mengungguli adiknya VR46, Luca Marini (SKY Racing Team VR46) yang sebelumnya terdepan. Mereka berbeda 0,2 detik.

Posisi ke-3 nya milik Nagashima (Red Bull KTM Ajo) yang boleh jadi mencoba untuk kembali perform seperti di awal perjalanan seri Moto2. Justru yang kurang spesial dalam FP1 ini ialah Enea Bastianini (Italtrans Racing Team). Posisi ke-2 dalam klasemen sementara Moto2 ini ada di deretan ke-13 saja. Masih tertinggal 0,8 detik-an.

BACA (JUGA) : FP1 MotoGP Catalunya : Quartararo Tercepat, Pertajam Waktu Marquez (2019)

koizumi

Patut dipahami saja, ukiran waktu FP1 Catalunya tahun 2019 lalu ialah 1 menit 44,673 detik. Ini dicetak oleh Tom Luthi. Kalau kualifikasinya milik Augusto Fernandez dengan torehan 1 menit 44,170 detik. Itu lebih cepat sekira setengah detik ya.

Kemudian, dipertajam lagi oleh Alex Marquez saat race Minggu menjadi 1 menit 43,871 detik. Kalau untuk rekornya, punya Fabio Quartararo yang ditorehkan tahun 2018 (1 menit 43,474 detik).

BACA (JUGA) : FP1 Moto3 Catalunya : KTM Raul Fernandez Tercepat, Awas Husqvarna Ke-2, Bisa Jawara Lagi

Pada bagian lain, satu-satunya pembalap nasional, Andi Farid Izdihar, akrab disapa Andi Gilang ada di urutan ke-27. Best time petarung tim Idemitsu Honda Team Asia ini adalah 1 menit 45,881 detik. Masih tertinggal sekira 1,7 detik dari Sam Lowes. Semoga sesi FP2 lebih baik lagi ya. BB1

Hasil FP1 Moto2 Catalunya :

Facebook Comments

You May Also Like